Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Erick Ibaratkan Olahraga Itu Drama Kehidupan

Kamis, 9 Desember 2021 09:28 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir bersama Direktur Rakyat Merdeka Kiki Iswara saat Muda Podcast series bersama RM.id, bertajuk Transformasi BUMN untuk Indonesia Maju dilihat di kanal Youtube BUMN Muda, Rabu (8/12). (Foto: BUMN Muda)
Menteri BUMN Erick Thohir bersama Direktur Rakyat Merdeka Kiki Iswara saat Muda Podcast series bersama RM.id, bertajuk Transformasi BUMN untuk Indonesia Maju dilihat di kanal Youtube BUMN Muda, Rabu (8/12). (Foto: BUMN Muda)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir makin dikenal luas, setelah suksesnya gelaran olahraga akbar, Asean Games 2018. Di event internasional itu, Erick ditunjuk Presiden Jokowi sebagai ketua panitia pelaksananya.

Kini, setelah jadi menteri, apa nggak kangen dengan dunia olahraga?

"Dari kecil, saya memang senang olahraga. Walaupun (badan) tidak tinggi, tapi suka basket. Dan saya menyukai jenis olahraga tim," paparnya saat Muda Podcast series bersama RM.id, bertajuk Transformasi BUMN untuk Indonesia Maju dilihat di kanal Youtube BUMN Muda, Rabu (8/12).

Kenapa? Kata Erick, ada pelajaran tentang team work. Satu sama lain harus saling dukung.

Baca juga : PERTUNI Minta RRI Siarkan Liga I Dan II

"Nggak mungkin kan, Christiano Ronaldo main sendiri di depan tanpa bek yang bagus. Atau Lionel Messi main tanpa kiper yang hebat. Biarpun mereka mainnya luar biasa, nggak mungkin menang," kata dia saat podcast yang dipandu oleh Direktur Rakyat Merdeka Kiki Iswara dan Ketua BUMN Muda Soleh Ayubi ini.

Olahraga, tambahnya, mengajarkan kerja sama, fighting spirit. Juga drama kehidupan. Hampir menang pun bisa kalah, kalau tidak hati-hati jaga gawang.

"Olahraga itu mengajarkan fight dengan cara yang respectful. Kalau kita kalah, kita bilang, musuh kita bermain lebih baik. Dan kepada yang kalah, kita akan bilang, Anda sudah bermain dengan baik," katanya.

Sekarang olahraganya apa? Karena kesibukannya sebagai menteri, Erick bilang sekarang tidak lagi bisa mengurusi olahraga. Jadi, nonton saja. Tapi masih tetap berolahraga untuk jaga kebugaran, dengan berenang.

Baca juga : Hipnotis Semarakkan HPN, Ada Terapi Obesitas Dan Kecanduan Gadget

Ke depan, dia berharap, olahraga harus tetap dikembangkan. Jadi fundamental bangsa kita. Penting, apalagi di saat bonus demografi. Banyak anak-anak muda yang perlu dididik fighting spirit, saling menghormati. Dengan olahraga dan industri kreatif, merah putih bisa jadi branding di dunia.

Apa pesan penting buat anak-anak muda BUMN dan anak-anak muda Indonesia?

"Berbuatlah yang terbaik untuk kepentingan orang banyak, apalagi di saat kita mendapatkan amanah," pesan Erick.

Untuk anak-anak muda di BUMN, ayo menjadi bagian yang menjalankan transformasi. Tingkatkan kompetensi, dengan dasar akhlak yang baik. Pendidikan adalah kunci menjadi generasi yang produktif dan solutif. Jangan jadi generasi yang mengeluh atau bergunjing, yang mudah dipecah belah.

Baca juga : Perang 2 Kubu Sampai Kapan?

"Semangat pemuda, dan persatuan pemuda di tahun 1928 harus terus dijaga," katanya. [NAN/SAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.