Dark/Light Mode

Puncak HUT Ke 78 RI

Cluster Belanda TGS Depok Dan TJM Bekasi Gelar Panggung Hiburan

Senin, 21 Agustus 2023 06:17 WIB
Keseruan warga Cluster Belanda, Telaga Golf Sawangan TGS, Depok, Jawa Barat dalam meriahkan puncak Kemerdekaan RI Ke 78 tahun, Minggu (20/8)
Keseruan warga Cluster Belanda, Telaga Golf Sawangan TGS, Depok, Jawa Barat dalam meriahkan puncak Kemerdekaan RI Ke 78 tahun, Minggu (20/8)

RM.id  Rakyat Merdeka - Momentum HUT kemerdekaan RI setiap tahunnya selalu diperingati oleh masyarakat dengan menggelar berbagai kegiatan untuk mengenang jasa para pahlawan. Misalnya, upacara bendera, kegiatan lomba dan panggung kemerdekaan.

Salah satunnya, Cluster Belanda, Telaga Golf Sawangan (TGS), Depok, Jawa Barat. Hunian mewahTelaga Golf Sawangan ini menggelar panggung hiburan sebagai puncak Hari Kemerdekaan ke-78 RI.

Acara yang digagas RW 10 ini dibuka langsung oleh  Lurah Sawangan, Dedeh Ruhyatna. Panggung itu menampilkan berbagai bakat seni para warga setempat, baik dari remaja, ibu-ibu PKK hingga anak-anak. 

Ketua RW 10, Susiyanto mengatakan, acara HUT RI tahun ini adalah bentuk kolaborasi dari ibu-ibu PKK, pemuda (remaja-red) dan bapak-bapak. 

Baca juga : Tamu Asyik Kulineran, Nyanyi Dan Joget Di Atas Panggung

"Ini menjadi simbol kebersamaan warga Cluster Belanda," tegasnya, Minggu (20/8). 

Om Sus sapaan akrabnya menyatakan, sebelum panggung kemerdekaan pada Sabtu (19/8) malam, pihak panitia juga menggelar pawai kemerdekaan dilanjutkan upacara bendera dan berbagai lomba. 

"Kita ingin menciptakan kebersamaan dan kekeluargaan agar warga terus menjaga silaturahmi. Rangkaian acara ini juga bentuk dari warga dalam menghargai para jasa pahlawan," bebernya. 

Lurah Sawangan, Dedeh Ruhyatna mengatakan, acara malam pentas seni panggung kemerdekaan ini bisa menjadi momentum warga dalam menjaga silaturahmi dan kebersamaan. 

Baca juga : Sahabat Sandi Sulsel Beri Bantuan Dan Gelar Lomba Yang Inspiratif

Lurah yang getol blusukan ini mengaku, bangga dengan kekompakan warga Cluster Belanda dalam merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-78.

Pekik Lagu Kemerdekaan 

Sementara itu di Pondok Gede Bekasi. Cluster Taman Jatimakmur Indah (TJM) ikut memeriahkan puncak Kemerdekaan Ke 78 RI dengan menggelar panggung hiburan dan bagi hadiah bersama warga sambil pekik lagu kemerdekaan. 

Berbagai lomba telah digelar, seperti lomba kelereng, makan kerupuk, lomba masak, lomba joget balon,  sepeda hias dan lainnya. 

Baca juga : Meriahkan Perayaan HUT Ke-78 RI, Relawan Sedulur Saklawase Gelar Lomba Tradisional

Ketua RT 04 Kelurahan Jatimakmur, Agus Kemal mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Ke-78 RI. 

“Kegiatan ini juga untuk menjalin silaturahmi antar warga sehingga warga semakin kompak dalam menjaga lingkungan,” ujar Agus.■


 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.