Dark/Light Mode

Tambah Pendapatan Rumah Tangga

Relawan Wanita Nelayan Ganjar Gelar Pelatihan Dan Bantu Produksi Keripik Kelapa

Rabu, 27 September 2023 22:15 WIB
Ratusan ibu-ibu yang merupakan istri nelayan di Dusun Sukamenak, Desa Cimanuk, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat mengikuti pelatihan produksi keripik kelapa dan mendapatkan bantuan produksi dari Wanita Nelayan Sadulur Ganjar. (Foto: Ist)
Ratusan ibu-ibu yang merupakan istri nelayan di Dusun Sukamenak, Desa Cimanuk, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat mengikuti pelatihan produksi keripik kelapa dan mendapatkan bantuan produksi dari Wanita Nelayan Sadulur Ganjar. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Senyum semringah hadir dari ratusan ibu-ibu yang merupakan istri nelayan di Dusun Sukamenak, Desa Cimanuk, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, usai mengikuti pelatihan produksi keripik kelapa dan mendapatkan bantuan produksi dari Wanita Nelayan Sadulur Ganjar.

Salah satu peserta pelatihan Naizeny menyampaikan rasa gembiranya pasca mengikuti kegiatan yang dibuat oleh Wanita Nelayan Sadulur Ganjar. Dia mengaku banyak mendapatkan pelajaran baru pasca mengikuti kegiatan tersebut.

“Perasaannya senang banget karena bisa dapat ilmu baru, bisa bikin kripik kelapa,” kata Naizeny setelah pelatihan, Rabu (27/9).

Naizeny menceritakan pelajaran baru yang didapatkannya dari pelatihan mulai dari pengupasan kelapa untuk dijadikan kripik, lalu proses penggorengannya hingga pengemasannya. 

Baca juga : Relawan Balad Ganjar Bantu Beroperasi Kembali Bengkel Kapal Di Cimanuk

“Bisa (mengetahui) proses dari pengupasan, penggorengan jadi tahu sampai beres,” tuturnya.

Peserta pelatihan lainnya, Siti Aisah juga mengaku senang lantaran bisa ikut dalam pelatihan produksi keripik kelapa dari Wanita Nelayan Sadulur Ganjar.

“Senang sekali karena dengan adanya kegiatan ini tentu menambah gagasan dan pengetahuan yang luar biasa,” ungkap Siti.

Lebih lanjut Siti berharap pelatihan yang sudah diberikan oleh Wanita Nelayan Sadulur Ganjar bisa diterapkan oleh warga Desa Cimanuk.

Baca juga : Relawan Ganjar Milenial Jatim Gelar Latihan Servis Motor Untuk Pemuda

“Harapannya saya pribadi dan warga Cimanuk bisa mempraktikan dan meneruskan program ini,” kata Siti.

Dalam kesempatan ini, Wanita Nelayan Sadulur Ganjar turut memberikan bantuan terhadap rumah produksi keripik kelapa di wilayah Desa Cimanuk.

Bantuan peralatan produksi yang diberikan seperti, kompor, wajan, alat peniris minyak, timbangan digital, mesin sealer, desain kemasan dan ribuan packaging kemasan. Diharapkan bantuan produk menjadi menarik dan mampu memperluas pasar produksi keripik kelapa.

Sementara itu, Koordinator Wilayah Wanita Nelayan Sadulur Ganjar Desa Cimanuk, Tria Silviandari menyatakan pelatihan ini dalam rangka meningkatkan kekuatan ekonomi bagi masyarakat.

Baca juga : Relawan Pandawa Ganjar Gelar Penyuluhan Jadi Agen Antinarkoba Di Cirebon

“Pelatihan ini untuk memperbaiki perkonomian keluarga, sehingga para istri bisa membantu perekenomian keluarga,” ungkap Tria.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.