Dark/Light Mode

Relawan Buruh Sahabat Ganjar Jateng Berikan Lampu Solar Cell di 12 Titik Desa

Selasa, 31 Oktober 2023 12:19 WIB
Relawan Buruh Sahabat Ganjar Provinsi Jawa Jateng memberikan bantuan lampu solar cell untuk penerangan jalan umum (PJU) di 12 titik yaitu, Desa Jagapura dan Desa Ciampel, Brebes. (Foto: Istimewa)
Relawan Buruh Sahabat Ganjar Provinsi Jawa Jateng memberikan bantuan lampu solar cell untuk penerangan jalan umum (PJU) di 12 titik yaitu, Desa Jagapura dan Desa Ciampel, Brebes. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Relawan Buruh Sahabat Ganjar Provinsi Jawa Tengah (Jateng) memberikan bantuan Lampu Solar Cell untuk Penerangan Jalan Umum (PJU) di 12 titik yaitu, Desa Jagapura dan Desa Ciampel, Brebes.

Ketua Relawan Buruh Sahabat Ganjar Provinsi Jateng Beni Aryono memberikan secara langsung bantuan Lampu Solar Cell untuk Penerangan Jalan Umum (PJU) secara simbolis ke masyarakat.

Baca juga : Relawan Pena Mas Ganjar Bareng Emak-Emak Ikuti Senam Sehat Di Tegal

Beni mengatakan, pemberian Lampu Solar Cell ini upaya untuk memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat Jateng.

Menurut Beni, PJU Solar Cell memiliki peran penting dalam memastikan keamanan di lingkungan masyarakat. Karena, masih banyak wilayah pedesaan di Indonesia yang terus menghadapi tantangan dengan kurangnya penerangan jalan umum yang memadai.

Baca juga : Relawan Orang Muda Ganjar Sulsel Kembangkan Potensi Pemuda Desa

"Inisiatif ini adalah langkah konkret untuk meningkatkan kualitas hidup bagi warga desa yang terdampak," kata Beni, Selasa (31/10/2023).

Dalam kerja sama dengan masyarakat setempat, kata Beni, Relawan Buruh Sahabat Ganjar Provinsi Jateng telah berhasil menginstalasi 12 titik di sepanjang jalan utama di Desa Jagapura dan Desa Ciampel.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.