Dark/Light Mode

Wakil Jaksa Agung: Reformasi Birokrasi Salah Satu Prioritas Pembangunan Nasional

Minggu, 3 Maret 2024 13:32 WIB
Foto: Puspenkum Kejagung
Foto: Puspenkum Kejagung

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Jaksa Agung Sunarta menyampaikan, reformasi birokrasi merupakan salah satu prioritas pembangunan nasional untuk melakukan pembenahan dan perbaikan terhadap sistem penyelenggaraan pemerintahan.

Tujuannya, menciptakan birokrasi kelas dunia (world class bureaucracy) dan terbentuknya tata kelola pemerintahan yang baik (good governance), diimbangi dengan kapasitas aparatur yang memiliki integritas, produktif, dan memberikan pelayanan publik secara optimal dan maksimal. 

Dalam mengatasi tuntutan hal tersebut, diingatkannya, organisasi Kejaksaan memiliki kewajiban agar seluruh insan Adhyaksa segera melakukan perubahan, baik pola pikir, pola sikap, dan pola tindak.

Baca juga : Gus Halim: Jangan Halangi Partisipasi Warga dalam Pembangunan Desa

“Sehingga kita mampu untuk hadir dalam mewujudkan organisasi Kejaksaan yang memiliki kapasitas dan mampu memberikan manfaat, khususnya bagi masyarakat pengguna layanan Kejaksaan," tuturnya dalam kunjungannya ke kantor Kejaksaan Tinggi, Kalimantan Tengah, dikutip Minggu (3/3/2024).

Wakil Jaksa Agung juga mengingatkan, reformasi birokrasi selalu menjadi fokus perhatian Jaksa Agung ST Burhanuddin untuk peningkatan dan perbaikan kinerja organisasi Kejaksaan yang dibuktikan dalam setiap rekomendasi Rapat Kerja Nasional (Rakernas).

Kemudian, selalu dicantumkan rekomendasi tentang Reformasi Birokrasi khususnya terkait indeksasi.

Baca juga : Legislator Apresiasi Kinerja BNI Jadi Salah Satu Lokomotif Perekonomian Indonesia

"Perlu dicatat, reformasi birokasi bukan sebagai beban dan tugas tambahan, juga bukan hanya tentang WBK/WBBM saja. Lebih dari itu, reformasi birokrasi sejatinya merupakan kewajiban kita semua sebagai aktualisasi dari tugas dan fungsi yang melekat," ucapnya.

Selanjutnya, Sunarta meminta tiga hal kepada jajaran Kejati Kalimantan Tengah.

Pertama, makukan perubahan fundamental, baik pola pikir, pola sikap, dan pola tindak, untuk mewujudkan institusi Kejaksaan yang memiliki kapasitas dan mampu memberikan manfaat kepada masyarakat pengguna layanan Kejaksaan.

Baca juga : Hasil Liga Inggris: Pesta Gol, Arsenal Bikin Panas Papan Atas

Kedua, menyatukan komitmen bersama untuk mewujudkan Kejati Kalimantan Tengah siap dan mampu menyukseskan reformasi birokrasi dengan pimpinan menjadi role model dan garda terdepan.

Dan ketiga, melaksanakan dan menyukseskan instruksi Jaksa Agung tentang peningkatan indeksasi sebagai instrumen peningkatan tunjangan kinerja/remunerasi.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.