Dark/Light Mode

Ciptakan Lagu, Yanti Airlangga Hartarto Ingin Industri Musik Indonesia Maju

Jumat, 2 April 2021 21:56 WIB
Yanti Airlangga Hartarto (tengah) hadir dalam acara press conference single dan music video `Ketika Cinta Ingin Dimengerti` di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Jumat (2/4). (Ist)
Yanti Airlangga Hartarto (tengah) hadir dalam acara press conference single dan music video `Ketika Cinta Ingin Dimengerti` di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Jumat (2/4). (Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Yanti Isfandiary (Istri Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto) dan Dian G menciptakan lagu "Ketika Cinta Ingin Dimengerti". Lagu ini kemudian diaransemen oleh Tohpati (Tohpati Ario Hutomo) dan dinyanyikan Diva Malaysia Sheila Majid.

"Bu Yanti buat sebuah lagu dan beliau ingin saya yang nyanyikan, karena liriknya menusuk hati, cantik sekali maka saya mau," kata Sheila Majid dalam sambutan virtualnya pada acara press conference single dan music video "Ketika Cinta Ingin Dimengerti" di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Jumat (2/4/2021).

Sheila mengungkapkan, ketika dirinya ingin menyanyikan lagu itu tidak ada aransemennya, namun Ia mengakui liriknya cukup bagus. "Sebenarnya saya cukup cerewet, kalau lagu itu tidak sesuai dengan keinginan bisanya tidak saya terima. Tapi lagu ini benar-benar bagus," ujarnya.

Baca juga : Pemerintah Perlu Tingkatkan Daya Saing Industri Gula Nasional

Sheila menceritakan, tidak boleh ke Indonesia selama masa pandemi. Tapi berkat teknologi, Ia tetap bisa menciptakan karya musik. "Saya di studio di Malaysia dan yang lainnya di Indonesia. Memang agak sulit tapi lagunya sudah jadi dan bagus," ujarnya.

Sheila juga mengatakan sudah lama mengenal Yanti Airlangga Hartarto. "Saya harap ini bukan karya pertama dan terakhir (Bu Yanti) dalam menciptakan lagu untuk memajukan industri musik Indonesia," katanya.

Dalam acara press conferenceYanti Airlangga Hartarto menjelaskan detail pembuatan lagu tersebut yang dia ciptakan liriknya saat tengah malam.

Baca juga : Menebak Arah Industri Musik Pasca Covid-19

"Ini bukan seperti jatuh cinta antar pasangan, tapi juga kepada sesama. Tapi setelah diolah ternyata jadi sepasang kekasih yang sudah tidak ketemu lama lalu ketemu lagi," ujar Yanti 

Yanti mengakui, di masa Pandemi Covid-19 dirinya seringkali membuat lirik lagu. "Jam 2 pagi saya selalu ingin menuliskan kata-kata, entah mimpi apa hingga tercipta sebuah lirik Ketika Cinta Ingin Dimengerti," katanya.

Sementara mengenai pemilihan Sheila Majid sebagai penyanyi, Yanti mengaku sangat mengidolakan sang diva. "Kebetulan juga pas saya coba, ternyata hasilnya bagus sekali."
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.