Dark/Light Mode

Tinjau Vaksinasi Pelajar BIN Di Jateng

Jokowi: Sekolah Tatap Muka Segerakan Jika Sudah Divaksin

Selasa, 14 September 2021 08:05 WIB
Didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Kepala BIN Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Presiden Joko Widodo meninjau vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat secara door to door di Dukuh Ngledok, Desa Segaran, Kecamatan Delanggu, Klaten, Jawa Tengah, Senin (13/9/2021). (Foto: Setkab)
Didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Kepala BIN Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Presiden Joko Widodo meninjau vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat secara door to door di Dukuh Ngledok, Desa Segaran, Kecamatan Delanggu, Klaten, Jawa Tengah, Senin (13/9/2021). (Foto: Setkab)

 Sebelumnya 
Menanggapi berbagai harapan itu, Jokowi memberikan jawaban yang menyenangkan bagi para guru dan murid.

“Kepada semuanya, Bapak Ibu kepala sekolah, kalau sudah divaksin, segerakan untuk melakukan pembelajaran tatap muka terbatas. Segerakan,” tutur Jokowi.

Baca juga : Kebut Vaksinasi, Jokowi Minta Kepala Sekolah Tak Segan Kejar Kepala Daerah

Jokowi juga kasih kriteria lain untuk pelaksanaan pembelajaran tatap muka ini. “Yang paling penting, sudah berada di Level 3 atau Level 2. Kalau masih di Level 4, memang agak direm dulu, jangan pembelajaran tatap muka dulu,” pinta Jokowi.

Vaksinasi Door To Door

Baca juga : Kapolri Optimis Target 2 Juta Per Hari Tercapai

Selain mengecek vaksinasi untuk pelajar, Jokowi mengecek vaksinasi door to door di Desa Segaran Sorotakan Ngledok, Kecamatan Delanggung, Klaten, Jawa Tengah. Di sini, Jokowi mengungkapkan, setiap dirinya berkunjung ke daerah, hal pertama yang dilihat adalah kegiatan vaksinasi.

Kenapa demikian Pak? “Saya ingin memastikan, pemberian vaksinasi massal berjalan di seluruh kabupaten, kota, provinsi di seluruh tanah air,” ungkap Jokowi.

Baca juga : Kapolri Harap Target Pemerintah Segera Terwujud

Jokowi kembali memberikan apresiasi ke BIN yang terus menggenjot vaksinasi dari rumah ke rumah atau door to door.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.