Dark/Light Mode

Berat, Peluang Jadi Tuan Rumah Olimpiade

Jumat, 11 Januari 2019 06:50 WIB
Ngopi - Berat, Peluang Jadi Tuan Rumah Olimpiade
Catatan :
BARATA KRISNA

RM.id  Rakyat Merdeka - Pandangan saya menerawang ke pelataran Gedung Serbaguna Senayan. Ya, saya baru saja selesai menjalani cuti Natal dan Tahun baru. Sebelum masuk kembali ke kantor, saya menyempatkan diri dulu ke tempat yang berada persis di belakang Hotel Century itu. Suasana relatif lengang, hanya ada beberapa eks pengurus INASGOC dan wartawan yang kongkow-kongkow duduk di tangga masuk gedung.

Di sebelah kiri gedung, masih berserakan barang-barang bekas penyelenggaraan Asian Games lalu. Tiang-tiang, boneka raksasa maskot, baliho-baliho bertebaran. Nampak beberapa forklift sibuk mengangkati barang-barang tersebut ke dalam kontainer.

Baca juga : Bersatu, Jangan Cuma Omdo

Masih ada pula kabin berwarna putih, yang didalamnya terdapat toilet umum. Sayang toilet itu sudah tak terawat dan kerannya sudah tidak mengalirkan air. Di tangga-tangga itu pula saya terlibat diskusi santai dengan mereka yang masih tersisa. Ada Jimmy, seorang eks pengurus INASGOC, ada pula Bepong dan Hans, sebut saja namanya begitu, sesama wartawan senior. Kami pun ngerumpi soal kemungkinan Indonesia jadi tuan rumah Olimpiade.

“Jim, Asian Games kan udah kelar nih. Kira-kira bisa nggak ya kita nggelar lagi Olimpiade?” tanya saya. “Mustinya sih bisa. Itu kan memang amanat Pak Jokowi. Tapi nggak tahu deh. Wong kita di sini saja masih sibuk ngeberesin sisa-sisa Asian Games,” ujar Jimmy sembari merapikan letak kacamatanya.

Baca juga : Jam Terbang Pemain Jadi Landasan Di AFF U-22

Bepong pun menimpali. Menurutnya bukan Indonesia saja yang bermimpi menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. Pesaing-pesaing berat Indonesia sudah bermunculan dan berbenah diri.
“Tiongkok udah nyiapin Shanghai jadi venuesnya. Di sana Olimpiade mau digelar satu paket sama Paralimpic. Korsel sama Korut udah bikin posko pemenangan di perbatasan.

Singapura nyiapin maskot, India malah udah ngirim surat khusus ke IOC,” cerocosnya sembari mengisap Dji Sam Soe di bibir. Hans, wartawan yang juga ada di antara kami pun tertegun. Menurutnya cepat sekali para rival Indonesia melakukan persiapannya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.