Dark/Light Mode

Darmadi Rayakan Imlek Lewat Zoom

Jumat, 12 Februari 2021 20:37 WIB
Darmadi Durianto (Foto: Istimewa)
Darmadi Durianto (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Anggota Komisi VI DPR Darmadi Durianto mengaku, untuk tahun ini, Perayaan Imlek dilakukan via zoom. Seluruh keluarga besarnya berkumpul dan silaturahmi melalui zoom. 

Bagi Darmadi, adanya aplikasi semacam ini menjadi sangat membantu komunikasi dengan keluarga sekaligus lebih efisien. "Pakai zoom, kemudian bikin doorprize. Masing-masing keluarga saling mengucapkan, terus bikin acara lain. Memang terbatas. Imlek kan sebetulnya masa di mana kita harus sowan kepada keluarga yang lebih tua, untuk memperdalam ikatan kekeluargaan. Kemudian kita menyerahkan angpao. Cuma karena pandemi, sekarang angpaonya ditransfer," katanya.

Baca juga : Demokrat Desak DPR Lanjutkan Pembahasan Revisi UU Pemilu

Bagi masyarakat Indonesia yang merayakan Imlek, Darmadi mengajak agar pelaksanaan tahun ini cukup digelar sederhana. Dan tidak perlu sampai ke luar kota. Menurutnya, langkah ini sangat penting untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. 

"Kita menuntut semua pihak yang merayakan Imlek agar sadar diri, tidak memaksa untuk melakukan kunjungan. Sehingga mencegah kasus baru. Kita juga membantu pemerintah bagaimana kasus positif Covid-19 tidak berkembang besar. 

Baca juga : DPR Minta Penanganan Pupuk Subsidi Ditinjau Total

Karena itu dia menyerukan, Hari Imlek yang bertepatan dengan long weekend ini, lebih baik dihabiskan di rumah saja. Tidak perlu piknik, apalagi liburan ke luar kota. "Nanti malah bisa menambah kasus. Jadi, kesederhanaan itu menjadi sangat penting, karena ekonomi juga kan lagi sulit sekarang," pungkas politis dari Fraksi PDIP ini. [KAL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.