Dark/Light Mode

Di HUT ke-72, Surya Paloh Dianugerahi Gelar ”Guru Rakyat”

Senin, 17 Juli 2023 20:56 WIB
Surya Paloh menerima piagam penghargaan sebagai ”guru rakyat”. (Foto: Ist)
Surya Paloh menerima piagam penghargaan sebagai ”guru rakyat”. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Puluhan ribu massa yang datang ke Jakarta untuk menghadiri Apel Siaga Perubahan di Stadion GBK, Minggu (16/7/2023) kemarin, telah beringsut pulang ke berbagai kota asal, dengan membawa kesan masing-masing.

Pidato Ketum Nasdem Surya Paloh dan Calon Presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan pun, telah menggema di hati dan pikiran mereka. Pun, telah terekam baik di berbagai platform media.

Baca juga : Ultah Surya Paloh Dirayakan Dengan Apel Siaga Di GBK

Namun, dari rangkaian perhelatan akbar yang digelar para pendukung perubahan itu, ada yang luput dari perhatian publik.

Pada hari itu, kebetulan, Surya Paloh sedang berulangtahun ke-72. Sekitar seribu orang relawan yang mengetahui bahwa hari itu adalah hari bahagia sang politisi senior, berduyun-duyun mendatangi Nasdem Tower dengan membawa 72 tumpeng berisi aneka penganan khas Indonesia.

Baca juga : Meriahkan HUT Jatim ke-78, PRJ Surabaya 2023 Siap Digelar

Massa datang dengan menaiki berbagai moda transportasi; mulai dari sepeda motor, KRL, hingga bus mini maupun bus berbadan besar. Mereka yang tumpah ruah di halaman Nasdem Tower di jalan Gondangdia, Jakarta Pusat, mulai membentangkan berbagai poster yang berisi ucapan selamat ulang tahun dan harapan warga terhadap datangnya perubahan di tahun 2024.

”Kami hadir di sini untuk mengucapkan selamat ulang tahun dan terimakasih karena Kakak Surya selalu bersama rakyat. Beliau mau mendengarkan dan mewujudkan aspirasi rakyat serta mengajak berjuang bersama-sama bagi Indonesia yang lebih baik,” ujar Raharja Waluya Jati, Sekjen Sekretariat Kolaborasi Indonesia (SKI), yang memimpin kedatangan massa.

Baca juga : Deklarasi Relawan Anies, Surya Paloh Nggak Datang Tanpa Alasan

Saat memasuki halaman Nasdem Tower, sekelompok ibu-ibu yang belakangan diketahui sebagai anggota kumpulan majelis massa di Jakarta Utara, menyanyikan lagu ”Mabruk alfa mabruk” diiringi rebana. Mereka juga melantunkan shalawat nabi.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.