Dark/Light Mode

Rabu Jam 11, Surya Paloh Ketemu Airlangga

NasDem: Kan Golkar Juga Pernah Ke Gondangdia

Rabu, 1 Februari 2023 00:22 WIB
Ketum NasDem Surya Paloh (kiri) dan Ketum Golkar Airlangga Hartarto (Foto: ANTARA)
Ketum NasDem Surya Paloh (kiri) dan Ketum Golkar Airlangga Hartarto (Foto: ANTARA)

RM.id  Rakyat Merdeka - Siang ini, tepatnya pukul 11.00 WIB, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem, Surya Paloh akan mengunjungi Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Nelly Murni, Jakarta Barat. 

Rencana pertemuan ini dibenarkan Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem, Dedy Ramanta.

"Benar, pertemuan itu direncanakan pada hari Rabu (1/2) ini," ungkap Dedy kepada RM.id, Selasa (31/1) malam.

Pertemuan NasDem dan Golkar, yang bukan merupakan mitra koalisi bersama Demokrat dan PKS, kontan mengundang tanda tanya. Bakal ngomongin apa kira-kira?

Baca juga : Airlangga Hadiri Ultah Pernikahan Ke-34 Idris Laena

"Pastinya, membicarakan situasi dan kondisi politik terkini. Termasuk, perkembangan demokrasi di Indonesia dan berbagai isu di Tanah Air. Detailnya apa, kami belum diberi tahu," tutur Dedy.

Meski banyak yang menganggap pertemuan antara Surya Paloh dengan Airlangga ini spesial, aktivis yang pernah menjadi Program Manager WALHI Jakarta (2007-2009) ini menyebut pertemuan kedua bos parpol sebagai hal lumrah.

"Kan Golkar juga pernah datang ke Gondangdia. Sekarang, giliran Pak Surya yang bertandang ke Slipi (DPP Golkar). Saya kira, itu hal biasa. Apalagi, tugas parpol kan memang menjalin komunikasi politik," ujar Dedy.

Sekadar latar, pada 10 Maret 2022, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyambangi Surya Paloh di Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat.  Bersama sejumlah elit Golkar seperti Sekretaris Jenderal Lodewijk F Paulus, Wakil Ketua Umum Nurul Arifin, Wakil Ketua Umum Agus Gumiwang Kartasasmita, dan Airin Rachmi Diany.

Baca juga : KTT G20 Sukses, Kinerja Airlangga Di Kancah Internasional Diapresiasi

Usai pertemuan tertutup berdurasi tiga jam, Airlangga mengatakan, pada intinya Golkar dan Nasdem sejalan. Kedua partai akan mengutamakan kebersamaan, meski tak sepakat dalam beberapa hal.

“Beliau ini (Surya Paloh) lebih lama di Golkar, ketimbang di Nasdem. Saya pernah menjadi juniornya beliau. Alhamdulillah, dalam kebijakan politik, Golkar dan Nasdem seluruhnya sejalan. Kalau ada yang beda, tentu kita utamakan kebersamaan," tutur Airlangga, yang juga menjabat Menko Perekonomian.

Sementara Surya Paloh menekankan, silaturahmi ini memberikan arti tersendiri bagi keinginan kedua parpol, untuk terus menguatkan sinergitas.

Mengenai Pemilu 2024, Surya Paloh menegaskan, NasDem dan Golkar setuju memprioritaskan kepentingan masyarakat, dibanding institusi.

Baca juga : Sukses Jaga Ekonomi, Airlangga Capres Pilihan Anak Muda

Selain itu, kedua partai juga sepakat fokus mengawal kinerja Presiden Jokowi, hingga masa jabatannya selesai. 

"Kami juga mempunyai kesepakatan tetap, untuk berupaya sepenuh hati, seikhlas, setulus hati dengan output kinerja yang optimal. Agar roda administratif pemerintahan di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi tetap berjalan efektif, sampai akhir masa jabatan beliau," tegas Surya Paloh kala itu. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.