Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Dihadiahi Koin Emas

Sandi Ziarah Ke Makam Raja Samudra Pasai

Minggu, 3 Februari 2019 14:53 WIB
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno Berziarah ke Makam Sulthan Malikulssaleh Kota Lhokseumawe, Aceh Utara. (Foto : istimewa)
Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno Berziarah ke Makam Sulthan Malikulssaleh Kota Lhokseumawe, Aceh Utara. (Foto : istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno melanjutkan perjalanannya di Lhokseumawe, Aceh Utara. Dia menyempatkan ziarah ke Makam Sultan Malikussaleh atau Malikudhair, di Kecamatan Samudra, Kabupaten Aceh Utara.

Sultan Malikussaleh, adalah raja pertama kerajaan Samudra Pasai. Saat menziarahi makam, dia ditemani Ketua Umum Partai Aceh Muzakkir Manaf dan beberapa pengurus Partai Gerindra Aceh.

"Perjuangan beliau bersama putranya dalam menyebarkan Islam ke berbagai pelosok di Indonesia dan juga Asia Tenggara, merupakan sebuah semangat dalam mewujudkan Indonesia yang adil dan makmur serta Islam rahmatan lil alamin," kata Sandi saat ziarah.

Baca juga : Juni Depan, Runway 3 Bandara Soekarno-Hatta Siap Beroperasi

Sandi yang tiba sekitar pukul 10.00 WIB, mendengarkan sejarah singkat Sultan Malikussaleh yang bernama asli Meurah Silu dan upaya penyebarluasan Islam ke wilayah Indonesia lainnya melalui kerajaan Samudra Pasai, dari juru kunci makam Tgk Saiful.

Diceritakan juru kunci, berdasarkan tulisan kaligrafi pada batu nisan kedua makam Sultan Malikussaleh dan juga anaknya Malikul Dhahir, menyebarluaskan Islam dengan penuh kearifan

Pada masa anaknya, mulai ada pembayaran harga barang dengan nama mata uang Dirham (koin emas Aceh).

Baca juga : Sandi Putuskan Ke Kalteng Putra

Kepemimpinan Sultan Malikussaleh dikatakan Sandi, juga fokus menggerakkan ekonomi dengan mendengarkan dan melayani warganya. "Sifat-sifat ini harus kita munculkan kembali, agar Indonesia menang, negeri yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur,” kata Sandiaga.

Usai berziarah, ratusan masyarakat berkumpul di sekitar makam untuk memdapatkan momen berfoto bersama dengan calon wakil presiden nomor urut 02 ini. Sebelum meninggalkan komplek makam, salah seorang ibu dari Yayasan Malikussaleh, memberikan dinar emas kepada Sandi.

Mantan wakil gubernur DKI ini berjanji akan menyerahkan emas itu kepada Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dan dimasukkan sebagai bantuan dana kampanye.

Baca juga : Putra Mahkota Tetep Perkasa

Setelah menziarahi makam Sultan Malikussaleh di Aceh Utara, Uno bersama rombongan, bergerak menuju ke tempat ulama Aceh Timur, Abu Paya Pasi. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :