Dark/Light Mode

Agar Khusyuk Ibadah Di Bulan Ramadhan

Aswaja Harap Pilpres Berlangsung Satu Putaran

Jumat, 9 Februari 2024 16:50 WIB
Foto: Ist
Foto: Ist

RM.id  Rakyat Merdeka - Harapan agar Pemilu Presiden 2024 berlangsung satu putaran datang dari sejumlah kalangan. Salah satunya dari forum Ulama dan Habaib yang tergabung dalam Aswaja Center.

Ketua umum DPP Awaja KH Misbahul Munir mengatakan, Pemilu 2024 lebih baik berjalan satu putaran demi kemaslahatan umat dan mencegah adanya keriuhan dalam politik.

“Agar seluruh rakyat Indonesia memiliki kepastian siapa pemimpin mereka,” kata Misbahul di kawasan Jakarta Pusat, Jumat (9/2/2024).

Baca juga : Survei IDM: Prabowo-Gibran 57,1 Persen, Masyarakat Ingin Pilpres Satu Putaran

Misbahul menjelaskan, Pilpres sekali putaran juga baik dilakukan karena sebentar lagi akan memasuki bulan Ramadhan, yaitu Maret mendatang.

Sehingga, diperlukan suasana yang adem untuk mencegah gesekan sosial.

“Agar bulan suci ini tak terganggu dengan kepentingan politik yang bisa mengganggu kekhusyukan beribadah,” ungkap Misbahul.

Baca juga : Arus Bawah Indonesia Dukung Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024 Sekali Putaran

Ia meminta warga yang memiliki hak pilih untuk tidak golput alis golongan putih.

“Jangan sia-siakan kesempatan kita memilih pemimpin, pergunakanlah sebaik mungkin,” ingat Misbahul.

Ia pun memiliki kriteria calon pemimpin yang layak dipilih. Menurut dia, sosok tersebut mesti mampu meneruskan program pemerintahan saat ini dan memiliki kualitas yang diakui dalam hingga luar negeri.

Baca juga : Muncul Gerakan Salam 4 Jari, Ganjar: Siapa Tahu 03 Menang Satu Putaran

“Pemimpin ke depan mesti meneruskan apa yang baik dan memperbaiki yang belum baik dari pemerintahan saat ini,” harap Misbahul.

Ia pun mengapresiasi kepemimpinan Joko Widodo (Jokowi) selama 10 tahun terakhir. Terutama, program pembangunan yang dianggap pro terhadap rakyat kecil.

“Kami apresiasi terhadap pemerintahan saat ini. Semoga yang baik dari saat ini bisa terus dilanjutkan,” tutup dia.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.