Dark/Light Mode

Liga Inggris

Chelsea Segel Tiket Liga Champions, Everton Selamat

Jumat, 20 Mei 2022 06:44 WIB
Selebrasi para pemain Chesea di ajang Liga Inggris. (Foto : AP)
Selebrasi para pemain Chesea di ajang Liga Inggris. (Foto : AP)

RM.id  Rakyat Merdeka - Chelsea memastikan tempat di Liga Champions musim mendatang usai finis urutan ketiga Liga Inggris musim ini. Everton selamat tak jadi terusir.

Si Biru Chelsea berhasil menembus Liga Champions di peringkat ketiga EPL usai berbagi poin dengan Leicester City dalam laga berakhir 1-1 di Stamford Bridge pada Jumat (20/5) dini hari WIB.

Mengutip laporan laman Liga Premier, Chelsea tertinggal lebih dulu lewat gol James Maddison. The Blues kemudian menyamakan skor lewat tembakan Marcos Alonso.

Baca juga : Dihajar Newcastle, Arsenal Makin Berat Tembus Liga Champions

Laga ini sudah tak menentukan untuk kedua tim. Chelsea tetap posisi ketiga dengan 71 poin, sedangkan Leicester tetap pada urutan kesembilan dengan 49 poin.

Sementara itu, Everton masih bertahan di Liga Inggris usai menang dramatis 3-2 melawan Crystal Palace di Goodison Park.

Manajer Everton Frank Lampard hampir menangis saat peluit akhir berbunyi ketika timnya melakukan pembalikan 

Baca juga : Bekuk Celta Vigo, Barca Segel Tiket Liga Champions

Lampard menyebut kemenangan itu "salah satu momen terbesar dalam kehidupan sepak bola saya" ketika Everton bangkit setelah tertinggal dua gol pada babak pertama untuk berbalik menang berkat sundulan Dominic Calvert-Lewin lima menit sebelum laga berakhir.

Everton menjalani pertandingan terakhir melawan Arsenal pada Minggu pekan ini dengan sudah terlepasnya beban besar yang sebelum ini menghimpit mereka.

“Dalam karier saya, saya beruntung memiliki masa-masa yang luar biasa, terutama di Chelsea sebagai pemain dan pelatih,” kata Lampard. “Tetapi ketika Anda merasakan keputusasaan yang diakibatkan dari degradasi, itu sungguh hal yang berbeda." ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.