Dark/Light Mode

MotoGP

The Doctor Disuruh Pensiun

Rabu, 17 Juli 2019 05:47 WIB
Valentino Rossi. (Foto : twitter@motogp)
Valentino Rossi. (Foto : twitter@motogp)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pebalap Monters Energy Yamaha, Valentino Rossi kian terpuruk di laga MotoGP. Banyak yang menyarankan agar Rossi pensiun dari balapan motor kasta tertinggi itu.

Pengamat MotoGP Carlo Pernat bilang, Rossi tak akan pensiun, The Doctor harus dipaksa ke luar, alias nunggu diusir. “Orang-orang harus menembaki kaki Vale dulu agar dia mau pensiun. Dia benar-benar punya rasa takut yang besar untuk pergi dari MotoGP! Meski begitu, hal yang terpenting adalah ia harus ter senyum kembali,” ujar Pernat dalam wawancaranya dengan Libero Quotidiano.

Baca juga : Masih Memble, Rossi Disuruh Pecat Kepala Kru

Pernat merupakan salah satu sosok penting dalam karier pebalap berjuluk The Doctor itu. Pria asal Italia ini merupakan salah satu orang yang ikut mengorbitkan Rossi ke tim-tim papan atas di kejuaraan-kejuaraan Italia, termasuk kepada Aprilia, yang menaungi Rossi di kelas GP125 dan GP250.

Pernat menyadari Rossi saat ini tengah mengalami masa krisis. Rossi tiga kali gagal finis be runtun, dan hanya mampu finis kedelapan di Jerman. Banyak orang meyakini bahwa krisis ini diakibatkan usia Rossi yang sudah menginjak 40 tahun, dan dia yakin motor YZR-M1 miliknya masih memiliki masalah grip dan elektronik.

Baca juga : Lorenzo Mau Pensiun Dini

Pernat justru yakin bahwa masalah Rossi terletak pada crew chiefnya, Silvano Galbusera. “Menurut saya, masalah dari krisis yang dialami Vale berada di dalam timnya, bukan karena usia atau performa motornya,” ungkap Pernat.

Menjalani rehat musim panas, saat ini Rossi tengah duduk di peringkat 6 pada klasemen pebalap MotoGP dengan koleksi 80 poin, tertinggal 5 poin dari tandemnya, Maverick Vinales di peringkat 5. [BSH]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.