Dark/Light Mode

MotoGP

Masih Memble, Rossi Disuruh Pecat Kepala Kru

Kamis, 11 Juli 2019 11:15 WIB
Valentino Rossi. (Foto : twitter@valeyellow46)
Valentino Rossi. (Foto : twitter@valeyellow46)

RM.id  Rakyat Merdeka - Legenda MotoGP, Valentino Rossi kurang menggigit di paruh awal kompetisi 2019. Setelah ti­ga kali gagal finish, terkini dia hanya mampu finis kedelapan pada MotoGP Jerman.

Menanggapi ini, pengamat Carlo Pernat mernyarankan agar Rossi segera merombak tim. Catatan Rossi memang buruk. Dia gagal finis di MotoGP Italia, Catalunya, dan Belanda. Di Jerman, Rossi finis kedelapan, dengan catatan waktu selisih 20 detik lebih lambat ketimbang catatan waktu yang dia raih pada balapan MotoGP Jerman 2018.

Baca juga : Marquez Buru Gelar Kesepuluh

“Saya tidak melihat Rossi sudah berada di ujung kariernya, terutama jika melihat dia mampu meraih beberapa podium pada musim ini,” kata Pernat dikutip GPOne.

Pernat, bahkan berani menyebut nama agar Rossi mendepak sang kepala kru, Silvano Galbusera. Di mata Pernat, langkah itu penting untuk menghadapi para rider muda yang kian kompetitif pada MotoGP 2019.

Baca juga : Rossi Jatuh, Vinales Juara

Sejak debut di kelas utama premier, Valentino Rossi memang hanya memiliki dua kepala kru mekanik yakni Jeremy Burgess dan Silvano Galbusera. Silvano Galbusera resmi menjadi kepala kru tim Rossi setelah menggantikan Jeremy Burgess yang mundur pada akhir musim 2013. [BSH]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.