Dark/Light Mode

Lazio vs Inter Milan

Misi Perpanjang Kesempurnaan

Jumat, 26 Agustus 2022 07:00 WIB
Ciro Immobile. (Foto: Getty Images).
Ciro Immobile. (Foto: Getty Images).

RM.id  Rakyat Merdeka - Inter Milan mengawali musim ini dengan sempurna. Nerrazurri – julukan Inter, sukses menaklukkan tim promosi Lecce 2-1 di laga perdana, kemudian disempurnakan atas Spezia 3-0 di pekan kedua.

Alhasil, tim asuhan Simone Inzaghi itu meraih hasil sempurna dengan enam poin dan berada di posisi kedua, memiliki nilai sama dengan Napoli yang menempat posisi puncak klasemen.

Tentu, Si Ular ogah menjadi nomor dua, Romelo Lukaku ingin menempati posisi nomor wahid. Caranya, Inter wajib menang saat bertandang lawan Lazio di pekan ketiga di Stadio Olimpico, dini hari nanti.

Baca juga : Main Dengan Hati, Persija Menang Di Masa Injury Time

Ketika menang di kandang Lecce, Romelu Lukaku mencetak gol pembuka dari assist Matteo Darmian. Sempat dibalas oleh Lecce, Inter akhirnya memastikan kemenangan lewat gol injury time Denzel Dumfries dari assist Lautaro Martinez.

Saat menumbangkan Spezia di Kota Milan, Lautaro, Hakan Calhanoglu, dan pemain pengganti Joaquin Correa masing-masing menyumbang satu gol. Sementara, Lukaku dan pemain pengganti Edin Dzeko sama-sama merancang satu assist.

Namun, pasukan Simone Inzaghi memang memiliki keunggulan dalam hal performa secara keseluruhan, dengan enam poin dari dua pertandingan, dibandingkan dengan Lazio yang memperoleh empat poin. Inzaghi tahu timnya tidak boleh tergelincir dalam pertempuran mereka untuk tetap dalam perburuan gelar.

Baca juga : Hindari Kejaran Polisi, Wanita Nyemplung Ke Sungai

“Tentu kami ingin meraih hasil manis saat menghadapi Lazio. Kemenangan menjadi harga mati buat Inter, jika ingin konsisten di puncak klasemen,” kata Inzaghi.

Tetapi, Inter kemungkinan akan menghadapi ujian nyata di ibukota Italia itu, meskipun ada sedikit keuntungan sebagai favorit.

Inter Milan telah mencetak lima gol dalam dua pertandingan mereka musim ini, dengan rata-rata 2,5 gol per 90 menit, dengan lebih dari 1,5 gol di kedua pertandingan.

Baca juga : Malam Ini, Macan Kemayoran Ditantang Pendekar Cisadane

Bahkan, Inter tidak pernah gagal mencetak gol dalam pertandingan liga sejak pertengahan Februari, dan mereka akan berusaha untuk mempertahankan rentetan gol tersebut akhir pekan ini.

Di kandang, Lazio tergolong sulit untuk dikalahkan. Bagi Inter, yang bertekad melanjutkan start sempurna mereka, lawatan ke Olimpico nanti sepertinya tidak bakal mudah.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.