Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Piala Dunia 2022 Qatar

Maroko Hajar Portugal: Maaf, Ini Bukan Keajaiban

Minggu, 11 Desember 2022 04:44 WIB
Aksi Youssef En-Nesyri  saat menjebol gawang Portugal. (Foto : Skysport)
Aksi Youssef En-Nesyri saat menjebol gawang Portugal. (Foto : Skysport)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pelatih Maroko Walid Regragui menegaskan, keberhasilan Maroko mencetak sejarah di pentas Piala Dunia 2022 bukan sebuah keajaiban. Hasil ini, menurut Regragi, murni kerja keras para pemainnya.

Timnas Maroko memastikan kemenangan 1-0 melawan Portugal guna menyegel tempat semifinal Piala Dunia 2022 di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Sabtu (11/12) malam.

Maroko menang 1-0 atas Portugal berkat gol sundulan Youssef En-Nesyri yang melompat tinggi demi membelokkan umpan silang kiriman Yahia Attiyat Allah.

Baca juga : Maroko Penuh Daya Magis, Portugal Tragis, Ronaldo Nangis

"Ini bukan keajaiban. Media, mungkin terutama media-media Barat, akan menyebut ini sebagai keajaiban, tapi bagi saya ini bukan keajaiban. Ini buah kerja keras kami," kata Regragui dalam jumpa pers selepas pertandingan dilansir Reuters, Minggu (11/12) .

Lebih lanjut, mantan bek yang 45 kali membela Maroko itu mengaku berkeinginan agar timnya bisa mengambil peran laiknya Rocky Balboa dalam sekuel film "Rocky".

Film ini mengisahkan petinju kelas berat yang diperankan oleh Silvestore Stallone mengalahkan Apollo Creed.

Baca juga : Rishi Sunak Janji Terbang Ke Qatar, Kalau Inggris Gulingkan Prancis

"Penonton pasti menganggap bahwa semua yang diraih Rocky Balboa adalah buah kerja kerasnya. Kami ingin menjadi Rocky Balboa dari Piala Dunia ini," tegasnya.

Regragui juga membangakan anal asuhnya yang menjaga kesucian gawang sendiri alias clean sheet. "Betul mereka banyak menekan kami, tapi sama seperti melawan Spanyol, kami juga tidak kebobolan di pertandingan ini," ujarnya.

"Dengan segala capaian ini saya yakin sekarang kami menjadi tim yang paling disukai dan ditunggu-tunggu penampilannya di Piala Dunia ini," kata Regragui melengkapi.

Baca juga : Singa Atlas Tunggu Keajaiban

Hasil itu membuat Maroko menorehkan catatan emas sebagai tim benua Afrika sekaligus tim anggota Liga Negara-Negara Arab pertama yang mencapai babak semifinal Piala Dunia.

Maroko akan menantang juara bertahan Prancis di semifinal Piala Dunia 2022 Qatar.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.