Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
- Ajib! Upah Petugas KPPS Pemilu 2024 Naik 2 Kali Lipat, Ini Info Pendaftarannya
- Lari Pagi Di CFD Jakarta, Ganjar Borong Kaos Kaki Dagangan Siti Di Senayan
- Thomas Doll Soroti Mental Skuad Macan Kemayoran
- Survei: 60,2 Persen Publik Percaya Jokowi Tetap Netral Di Pilpres 2024
- Terbang Ke China, Ginting Cs Siap Berburu Gelar BWF World Tour Finals 2023

RM.id Rakyat Merdeka - Aksi Persik Kediri menang 10 kali beruntun tak lepas dari Peran Rohit Chand. Berkat aksinya, manajemen Macan Putih memastikan memperpanjang kontrak mantan pemain Persija tersebut.
Tercatat sepanjang BRI Liga 1 2022/2023, Rohit bermain sebanyak 31 kali dan mencetak dua gol.
Rohit Chand menjadi pemain asing ketiga yang mendapat perpanjangan kontrak setelah sebelumnya mereka memperpanjang kontrak Renan Silva dan Anderso do Nascimento.
Baca juga : Napoli Vs AC Milan, I Partenopei Pincang
Direktur Persik, Arief Syaifuddin mengatakan diperpanjang-nya kontrak Rohit Chand tak terlepas dari evaluasi yang dilakukan tim pelatih dan juga manajemen.
Dia menilai pemain menunjukkan performa dan komitmen yang luar biasa bersama Persik sehingga layak untuk diganjar perpanjang kontrak di musim depan.
“Proses evaluasi masih terus berjalan, namun tentu kita tidak bisa mengabaikan sumbangsih Rohit Chand bersama Persik Kediri di musim lalu,” kata pria yang akrab disapa Arief.
Baca juga : KKB Kian Sporadis Sejak Pemerintah Gencar Bangun Papua
“Dan Rohit pun menyatakan masih memiliki ambisi untuk terus berusaha membawa Persik Kediri berprestasi lebih baik lagi ke depannya karena itu kita bersepakat untuk melanjutkan kerja sama kembali,” sambungnya.
Arief Syaifuddin berharap bertahannya Rohit Chand di skuat Persik dapat menjadi mentor yang baik bagi para pemain muda Persik.
“Kehadiran Rohit juga bisa menjadi role model bagi banyak pemain muda di skuat Persik Kediri saat ini,” jelas Arief.
Baca juga : Arsenal Tertahan, Setan Merah Masuk 3 Besar
Rohit Chand menjadi pemain ke-13 Persik yang mendapat perpanjangan kontrak untuk musim depan. Setelah sebelumnya manajemen Persik bergerak cepat mempertahankan beberapa pemain pilar mereka.
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tags :
Berita Lainnya