Dark/Light Mode

Man United Vs Partizan, Fred Ingin Lolos Duluan

Kamis, 7 November 2019 10:53 WIB
Fred. (Foto : Istimewa)
Fred. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Manchester United bakal menjamu Partizan dalam matchday keempat Liga Europa, Jumat (8/11) dini hari nanti WIB di Old Trafford. Bermain di depan pendukung sendiri, Manchester United memiliki peluang lebih besar.

Pada matchday sebelumnya, MU menang 1-0 di markas Partizan. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer pulang dari Serbia berkat gol penalti Anthony Martial.

MU memimpin klasemen sementara Grup L dengan tujuh poin, unggul atas AZ Alkmaar (5), Partizan (4), dan Astana (0). Kemenangan atas Partizan di Old Trafford akan menjamin kelolosan MU ke babak 32 besar dengan dua laga tersisa.

Baca juga : Turunkan Stunting, Ma`ruf Ingin Pulau Dewata Jadi Contoh

Red Devils tentu tak ingin menyia- nyiakannya. Namun, MU tetap harus waspada. Pasalnya, Partizan sedang bersemangat usai menang telak 4-0 atas Vojvodina di liga utama Serbia. Partizan memenangi laga tersebut lewat gol-gol Bibras Nacho (2), Umar Sadiq, dan Sasa Zdjelar.

Untuk mengatasi Partizan, MU perlu melakukan beberapa pembenahan, terutama dalam hal merancang peluang dan penyelesaian akhir. Yang jelas, mereka harus tampil jauh lebih baik daripada ketika ditekuk tuan rumah Bournemouth 0-1 di Premier League akhir pekan kemarin.

Skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer berada di atas angin karena memiliki rekor bagus ketika bermain di Old Trafford. Tercatat Manchester United belum pernah menelan kekalahan di laga tandang dalam kompetisi Liga Europa. Dalam 10 pertandingan terakhir Liga Europa, Setan Merah sukses mencatatkan delapan kemenangan dan dua hasil imbang.

Baca juga : Jalankan Visi Presiden, Kemenperin Genjot Pertumbuhan IKM

Gelandang Manchester United, Fred mengincar kemenangan. Fred menyebut kemenangan mutlak didapatkan MU demi memastikan diri lolos ke babak berikutnya. Jika United menang di pertan dingan ini, maka peluang mereka untuk lolos ke babak knoc kout akan terbuka lebar.

Pasalnya perolehan poin mereka bakal semakin sulit dikejar oleh Partizan yang kini menempati peringkat ketiga. Fred menilai lolos lebih awal di Liga Europa bakal sangat membantu timnya. “Jika kami lolos lebih dahulu, kami memiliki sedikit waktu untuk tim ini bisa beristirahat,” ujar Fred kepada situs resmi Manchester United.

Fred juga menilai jika timnya bisa memastikan kelolosan lebih awal, maka sejumlah pemain yang kekurangan jam bermain bisa mendapatkan kesempatan untuk unjuk gigi. “Jika kami lolos, maka itu memberikan kesempatan kepada para pemain yang kurang jam bermain untuk menunjukkan kemampuan mereka,” ujarnya.

Baca juga : Banding Diterima, Bali United dan Madura United Lolos Lisensi Klub AFC

“Situasi ini sangat penting, karena kami akan memasuki periode sibuk setelah ini, dan kami membutuhkan seluruh pemain kami. Jadi kami harus segera meng amankan kelolosan ke babak berikutnya,” tambahnya.

Fred juga menilai bahwa jadwal padat yang menanti Setan Merah akan membawa keuntungan tersendiri bagi timnya. Ia percaya timnya bakal bermain dengan lebih baik setelah ini dan akan membangun momentum yang positif. [KW]

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.