Dark/Light Mode

Corona Masih Jadi Ancaman Liga Inggris dan Seri A

Selasa, 29 September 2020 05:45 WIB
Keita Balde Diao, pemain Sampdoria yang baru-baru ini dinyatakan positif corona. (Foto : Istimewa)
Keita Balde Diao, pemain Sampdoria yang baru-baru ini dinyatakan positif corona. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Corona masih jadi ancaman liga sepakbola di Eropa. Liga Premier Inggris dan Italia mengumumkan temuan-temuan baru positif corona di pekan ini.

Pada Selasa (2/8) dini hari WIB, Liga Inggris mengumumkan temuan 10 kasus positif Covid-19 dalam rangkaian tes yang dilangsungkan Senin (21/9) hingga Minggu (27/9).

Baca juga : Food Estate Kalteng Sulap Rawa Jadi Kawasan Buah Dan Sayur

Dalam periode tersebut, otoritas Liga Inggris melangsungkan tes Covid-19 terhadap 1.595 pemain dan staf klub-klub peserta. Tanpa menyebut identitasnya, 10 orang yang terpapar corona menjalani swakarantina selama 10 hari ke depan.

Sebelumnya pada 31 Agustus hingga 6 September Liga Premier menemukan tiga kasus positif di antara 1.605 pemain dan staf yang menjalani tes.

Baca juga : Angkasa Pura I Raih Penghargaan Atas Kontribusi Di Bidang Pariwisata

Di Italia, klub Genoa juga mengumumkan pertambahan kasus positif COVID-19 di dalam klubnya kini mencapai 14 orang. Pihak Genoa tak merinci kasus-kasus positif itu diidap oleh pemain saja, staf ataupun gabungan keduanya.

Namun, klub itu Liga Italia Serie A itu memastikan telah mengikuti prosedur yang sesuai protokol pencegahan dan penanganan Covid-19 di negara tersebut.

Baca juga : Lupakan Corona dengan Mayoran dan Ngaliwet

Sampdoria juga mengumumkan Keita Balde Diao telah merampungkan tes medis kepindahan dari AS Monaco dengan status pinjaman.  Namun, dalam rangkaian tes tersebut, Keita diketahui positif tertular corona. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.