Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
- Jam 10 Pagi Ini, Jenazah Artidjo Dikebumikan Di Komplek Pemakaman UII Yogyakarta
- PPKM Mikro Di Jakarta Mulai Hari Ini, Headway MRT Jadi 10 Menit
- Berlaku Hari Ini, Ini Daftar Mobil Yang Dapat Diskon PPnBM
- Gibran Jadi Walkot, PDIP Ajak Karang Taruna Bumikan Pancasila Di Era Milenial
- Putra Mendiang Ventje Rumangkang Tolak KLB Ilegal Partai Demokrat
Pekan Kedua TC Di Spanyol, Timnas U-19 Kembali Jalani Laga Internal Game
Sabtu, 9 Januari 2021 18:47 WIB

RM.id Rakyat Merdeka - Tim nasional Indonesia U-19 terus mengasah kemampuan pada training center (TC) di Spanyol. Di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong, skuad Garuda Nusantara menikmati semua menu latihan yang diberikan tim pelatih.
Berita Terkait : Pandemi Masih Aktif, Uji Coba Perdana Timnas U-19 Tunggu Update Lawan
Saat ini, TC di Spanyol memasuki pekan kedua. David Maulana dan kawan-kawan masih menunggu update untuk menjalani laga uji coba. "Kami terus berlatih dengan penuh semangat, kerja keras dan pemain terus kami asah kemampuannya. Kami berencana kembali melakukan laga internal game besok karena kami belum dapat menjalani uji coba," kata pelatih timnas U-19, Shin Tae-yong.
Sementara itu, pemain belakang timnas U-19, Salman Alfarid mengaku menikmati semua materi latihan dari tim pelatih. Dua pekan berada di Spanyol ia pun sudah dapat beradaptasi dengan cuaca dingin di sini.
Berita Terkait : Kelana Noah Mahesa : TC Di Spanyol, Berikan Yang Terbaik Buat Timnas U-19
"Alhamdulillah hingga saat ini belum ada kendala berarti untuk saya dan teman-teman disini. Kami berharap TC ini berjalan lancar dan kemampuan kami meningkat ke depannya," kata pemain asal klub Persija Jakarta tersebut.
Selanjutnya
Tags :
Berita Lainnya