BREAKING NEWS
 

Bandara Soetta Hadirkan Sentra Vaksinasi Buat Penumpang Pesawat Dan Masyarakat Umum

Reporter & Editor :
SRI NURGANINGSIH
Kamis, 9 September 2021 22:50 WIB
Vaksinasi di Terminal I Bandara Soekarno-Hatta. (Foto: Dok. Angkasa Pura Ii)

 Sebelumnya 
"Dengan lokasi vaksinasi yang cukup luas, pelaksanaan akan kami pastikan memenuhi protokol kesehatan, teratur, terorganisir, dan tidak berdesak-desakan,” ujarnya.

Sementara itu Kepala BAIS TNI Letnan Jenderal TNI Joni Supriyanto mengatakan sentra vaksinasi Bandara Soekarno-Hatta diharapkan dapat mendukung percepatan program vaksinasi nasional.

Baca juga : Bamsoet Ajak KBPP Polri Masifkan Vaksinasi Ideologi Dengan Sosialisasi 4 Pilar

“BAIS TNI mendukung percepatan program vaksinasi nasional dengan membuka sentra vaksinasi di berbagai lokasi, salah satunya di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta. Sinergi sangat penting bagi kita untuk bersama-sama menghadapi pandemi Covid-19,” ujar Letnan Jenderal TNI Joni Supriyanto.

Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta Agus Haryadi mengatakan saat ini sentra vaksinasi terdapat di 3 terminal. “Vaksinasi dapat dilakukan di Terminal 1, Terminal 2 dan Terminal 3 untuk penumpang pesawat. Sementara bagi masyarakat umum, vaksinasi dilakukan di Terminal 1,” ujar Agus Haryadi. 

Baca juga : Wapres Tekankan Vaksinasi Kunci Keberhasilan Penanganan Pandemi Covid

Pada periode 3 Juli - 8 September 2021, total jumlah orang yang telah melaksanakan vaksinasi di 18 bandara AP II mencapai 111.884 orang.

Pelaksanaan vaksinasi terbanyak ada di Bandara Soekarno-Hatta mencapai 64.702 orang, kemudian Bandara Halim Perdanakusuma (Jakarta) mencapai 6.477 orang, Bandara Husein Sastranegara (Bandung) mencapai 6.091 orang, Bandara Kualanamu (Deli Serdang) mencapai 6.063 orang, dan Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II (Palembang) mencapai 5.926 orang.

Baca juga : Bantu Tekan Penyebaran Covid, IKEA Gelar Vaksinasi Gratis Dan Blue Bag Project

“AP II berterima kasih atas sinergi dan dukungan seluruh pihak yang telah mendukung pelaksanaan sentra vaksinasi di bandara-bandara AP II guna bersama-sama melawan pandemi Covid-19,” pungkas Muhammad Awaluddin. [SRI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense