BREAKING NEWS
 

Bandara Soetta Hadirkan Sentra Vaksinasi Buat Penumpang Pesawat Dan Masyarakat Umum

Reporter & Editor :
SRI NURGANINGSIH
Kamis, 9 September 2021 22:50 WIB
Vaksinasi di Terminal I Bandara Soekarno-Hatta. (Foto: Dok. Angkasa Pura Ii)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Angkasa Pura II (Persero), Badan Intelijen Strategis TNI (BAIS TNI), dan KKP Kelas I Soekarno-Hatta membuka sentra vaksinasi bagi penumpang pesawat dan masyarakat umum di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta dengan target dapat memberikan vaksinasi bagi 20.000 orang pada 9 September hingga 6 Oktober 2021.

Penumpang pesawat dan masyarakat umum yang ingin melakukan vaksinasi di lokasi tersebut dapat melakukan pendaftaran secara online melalui https://bit.ly/GIATVAKSINASI. Vaksinasi dibuka bagi peserta 12 tahun ke atas menggunakan Sinovac (melengkapi data diri dengan Kartu Keluarga), dan peserta usia 18 tahun ke atas menggunakan Moderna.

Baca juga : Bamsoet Ajak KBPP Polri Masifkan Vaksinasi Ideologi Dengan Sosialisasi 4 Pilar

Sementara bagi ibu hamil, harap membawa surat keterangan dokter kandungan untuk usia kehamilan. Vaksinasi juga dilakukan untuk dosis pertama dan dosis kedua. Adapun Moderna digunakan hanya untuk dosis pertama.

Presiden Direktur AP II Muhammad Awaluddin mengatakan sentra vaksinasi yang diinisiasi BAIS ini merupakan bentuk kolaborasi yang baik di antara stakeholder guna mendukung program percepatan vaksinasi nasional.

Baca juga : Wapres Tekankan Vaksinasi Kunci Keberhasilan Penanganan Pandemi Covid

“AP II sangat mendukung percepatan program vaksinasi nasional. Kami sangat berterima kasih kepada BAIS TNI yang telah menginisiasikan dibukanya sentra vaksinasi Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta pada 9 September - 6 Oktober 2021 yang juga didukung penuh oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Soekarno-Hatta (KKP Kementerian Kesehatan) Ini adalah bentuk kolaborasi yang sangat baik di antara stakeholder," ujar Muhammad Awaluddin.

Lebih lanjut Muhammad Awaluddin mengatakan Terminal 1 untuk sementara tidak melayani penerbangan, sehingga dapat digunakan penuh sebagai sentra vaksinasi bagi penumpang pesawat dan masyarakat umum yang dinisiasikan BAIS ini selama 28 hari.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense