BREAKING NEWS
 

Rangsang Desa Wisata, Sandi Sediakan Hadiah Miliaran Rupiah

Reporter & Editor :
UJANG SUNDA
Selasa, 1 Juni 2021 14:19 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno (berjaket biru). (Foto: Kemenparekraf)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno sedang gencar melakukan sosialisasi Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021. Dengan mengangkat tema “Indonesia Bangkit”, program ini diharapkan mampu mewujudkan visi “Indonesia sebagai Negara Tujuan Pariwisata Berkelas Dunia, Berdaya Saing, Berkelanjutan dan Mampu Mendorong Pembangunan Daerah dan Kesejahteraan Rakyat”.

Sandi mengajak desa-desa lain mencontoh desa wisata yang sudah maju dan mulai beradaptasi dalam membangkitkan perekonomian menuju kemandirian. Dengan desa yang mandiri, perekonomian masyarakatnya pun akan terjamin.

"Melalui kegiatan sosialisasi ini kami harapkan akan membangkitkan minat dari desa-desa yang ada di seluruh Indonesia untuk mulai mengadaptasi konsep desa wisata untuk meningkatkan nilai tambah desanya masing-masing. Untuk yang sudah menerapkannya agar bisa mendaftarkan ke program Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021 sekaligus menginspirasi desa-desa wisata lainnya,” ujar Sandi, dalam keterangan yang diterima redaksi, Selasa (1/6).

Menurutnya, ajang Anugerah Desa Wisata 2021 merupakan bentuk keberpihakan pemerintah dalam pemulihan sektor parekraf nasional. Anugerah ini juga merupakan program unggulan Kemenparekraf untuk membangkitkan semangat para pelaku sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

"Kami ingin desa wisata-desa wisata ini memenuhi tujuh kategori perlombaan antara lain Kontes Homestay, Kontes Toilet, Kontes CHSE, Kontes Desa Digital, Kontes Suvenir (Kuliner, Fesyen, Kriya), Kontes Daya Tarik Wisata (Alam, Budaya, Buatan) dan Kontes Konten Kreatif," ucap Sandi.

Pendaftaran Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021 dapat dilakukan melalui laman www.jadesta.com/adwi2021. "Pendaftaran dibuka sampai 26 Juni 2021 dengan total hadiah miliaran rupiah," ujar Sandi. [USU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense