BREAKING NEWS
 

Dari Gangnam Awali Festival Indonesia 2022

KBRI Seoul, Iwan Tirta & Kim Seo Ryong Gelar Kolab Apik

Reporter & Editor :
MELLANI EKA MAHAYANA
Rabu, 17 Agustus 2022 18:54 WIB
Kim Seo Ryong bekerja sama dengan Iwan Tirta Private Collection. (Foto KBRI Seoul)

 Sebelumnya 
Sementara CEO PT Iwan Tirta, pemilik label Iwan Tirta Private Collection, Widiyana Sudirman mengaku mendapat kehormatan, ketika motif batik Iwan Tirta diapresiasi begitu tinggi oleh Kim Seo Ryong, desainer bereputasi di Korea Selatan. Koleksi yang didesain Kim Seo Ryong kali ini, ujarnya, menjadi sebuah pencapaian baru, di mana batik dapat menarik perhatian kalangan bergengsi di pasar internasional.

Baca juga : Putri DKI Sabet Emas Renang Astistik Beregu

“Mimpi kami berkolaborasi dengan rumah mode ternama Korea menjadi kenyataan yang indah. Kami menghaturkan terima kasih kepada Dubes Gandi Sulistiyanto dan jajaran KBRI Seoul, yang sedari awal mendukung diplomasi Batik,” ucap Widiyana.

Baca juga : Tim Renang Jatim Juara Umum Festival Akuatik Indonesia 2022

Sedangkan Anggota Komisi I DPR, yang menangani Hubungan Luar Negeri, Dave AF Laksono menekankan, bahwa pelaksanaan diplomasi tidak lepas dari budaya. Dia pun menyambut baik inisiatif KBRI Seoul, di bawah pimpinan Dubes Gandi Sulistiyanto, untuk mengedepankan para pelaku ekonomi kreatif kedua negara.

Baca juga : Hari Ketiga, DKI Dan Jatim Rebut Medali Cabor Renang

“Diharapkan, kolaborasi ini tidak bersifat one time off, melainkan secara berkelanjutan, dimana pelaku industri busana kedua negara dapat terus kreatif bekerjasama,” ujar politisi Golkar ini.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense