BREAKING NEWS
 

Cegah Harga Sembako Naik Jelang Nataru

DKI Bakal Gelar Bazar Pangan Murah Keliling

Reporter : DEDE ISWADI IDRIS
Editor : MARULA SARDI
Senin, 12 Desember 2022 07:30 WIB
Pedagang memperlihatkan telur ayam yang sudah retak di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Jumat (9/12). Akibat harga telur ayam yang masih tinggi berkisar Rp 31.000 per kg, para pedagang mengaku setiap harinya banyak warga yang berminat membeli telur ayam retak karena harganya lebih murah Rp 5.000 per kg atau Rp.1.000 per butir. (Foto: Khairizal Anwar/RM).

 Sebelumnya 
Merangkak Naik

Harga sayuran dan beberapa bahan pokok lainnya di dua pasar di Jakarta Barat (Jakbar) sudah merangkak naik menjelang Nataru.

Baca juga : Maknai Hari Ibu, Srikandi Ganjar Kalteng Gelar Demo Masak Demi Berdayakan Perempuan Mandiri

“Telur ayam negeri dan minyak curah paling banyak dikeluhkan naik,” kata salah satu pedagang sembako Pasar Slipi, Jakarta Barat, Syawal.

Syawal mengatakan, harga minyak curah dari 16.000 kini naik menjadi 18.000 per kilogram (kg). Kemudian, harga telur ayam negeri juga dari 28.000 menjadi 33.000 per kg. Syawal menambahkan, kenaikan harga itu terjadi sejak dua pekan terakhir. Dia tidak bisa menjelaskan penyebabnya.

Baca juga : Peringati Hari Ibu, Srikandi Ganjar Sumsel Gelar Kelas Masak Untuk Perempuan Milenial

“Dari pemasok sudah naik. Jadi kita ikut saja,” katanya.

Pedagang sayuran di Pasar Palmerah, Sri, juga mengakui harga beberapa barang merangkak naik. Salah satu yang paling tinggi kenaikannya, tomat.

Baca juga : Indonesia-Selandia Baru Bahas Kerja Sama Jaminan Produk Halal

Harga tomat merah naik dari 13.000 naik menjadi 22.000 per kg. Tomat hijau 12.000 kini naik menjadi 18.000 per kg. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense