BREAKING NEWS
 

Pemerintah Berlakukan PPKM Level 3, Sahabat Ganjar Tetap Bagi-Bagi Sembako Di Jatim

Reporter : DANU ARIFIANTO
Editor : OKTAVIAN SURYA DEWANGGA
Minggu, 20 Februari 2022 00:13 WIB
Salah satu aksi Sahabat Ganjar saat membagikan sembako secara door to door di Jawa Timur, Sabtu (19/2). (Foto: Sahabat Ganjar)

RM.id  Rakyat Merdeka - Penerapan aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 oleh pemerintah tak menyurutkan semangat Sahabat Ganjar untuk terus menyalurkan bantuan sembako, dan mensosialisasikan sosok Gubernur Jateng Ganjar Pranowo kepada masyarakat.

Kali ini, aksi tersebut dilakukan secara serentak di tiga kota berbeda di Jawa Timur, Sabtu (19/2). Ketiga kota itu adalah Kabupaten Gresik, Kota Kediri, dan Kota Pasuruan.

Sedangkan sistem yang digunakan selama pembagian sembako menggunakan konsep Smart Volunteer. Yaitu, dilakukan secara door to door, dan memanfaatkan aplikasi "Sahabat Ganjar".

Baca juga : Pemerintah Berupaya Selesaikan Masalah Minyak Goreng Dari Hulu-Hilir

Aplikasi Sahabat Ganjar sendiri memiliki tingkat keintegrasian yang tinggi sehingga dapat meminimalisir terjadi pengulangan penerima sembako atas nama orang yang sama.

Selain itu, aplikasi ini juga berguna menambah dukungan Ganjar Pranowo untuk pemilihan tahun 2024. Tapi tak hanya itu, di kegiatan ini Sahabat Ganjar juga menggelar aksi larisin dan modalin pelaku Usaha Mikro Kelas Menengah (UMKM) di tiga Kabupaten/Kota tersebut. Hal ini sejalan dengan keinginan sosok Ganjar Pranowo yang selalu memberikan dukungan kepada pelaku UMKM.

Adsense

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sahabat Ganjar Jawa Timur, Bambang Wahyuono mengatakan, seluruh kegiatan yang digelar di Kabupaten Gresik dan daerah lainnya tak sekadar untuk menjaring data pendukung Ganjar Pranowo. Tapi juga untuk membantu masyarakat yang saat ini sedang tertimpa banyak masalah akibat adanya pandemi Covid-19.

Baca juga : Sahabat Ganjar Bagikan 350 Paket Sembako Di 3 Kota

"Penggunaan konsep door to door yang dikombinasikan dengan Aplikasi Sahabat Ganjar ini sudah banyak membantu penyaluran sembako selama masa PPKM Level 3 di era pandemi ini. Khususnya bagi masyarakat yang ada di Jawa Timur,” kata Bambang Wahyuono seperti dalam keterangan tertulis yang diterima Rm.id, Sabtu (19/2).

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Sahabat Ganjar Kota Kediri Agus Hari Suprapto menambahkan, penggunaan aplikasi Sahabat Ganjar di Kota Kediri telah membantu para relawan dalam menginput data.

"Sehingga amanat Rakernas I Saga dapat terlaksana. Amanat tersebut salah satunya yaitu meningkatkan elektabilitas Ganjar Pranowo hingga masa pemilihan," ucap Agus.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense