BREAKING NEWS
 

Menuju Endemi

Pemerintah Bakal Libatkan Media Dan Masyarakat

Reporter : FAJAR EL PRADIANTO
Editor : ACHMAD ALI FUTHUHIN
Jumat, 11 Maret 2022 07:35 WIB
Juru Bicara Satgas Covid-19, Wiku Adisasmito (kiri) bersama Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dalam diskusi bersama para jurnalis di Jakarta, Kamis (10/3/2022). (Foto: YouTube RakyatMerdeka TV)

RM.id  Rakyat Merdeka - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 memastikan, Indonesia bakal mengubah status pandemi menjadi endemi.

Hal itu disampaikan Juru Bicara Satgas Covid-19, Wiku Adisasmito dalam diskusi bersama para jurnalis di Jakarta yang bekerja untuk pemberitaan internasional, Jakarta Foreign Correspondents Club (JFCC).

Dalam gelaran ini, Wiku membeberkan perkembangan kasus Covid-19 di Tanah Air. Termasuk, rencana Indonesia memasuki masa endemi, yang saat ini masih dalam tahap uji coba.

Baca juga : Menpora: Guru Olahraga Berperan Meningkatkan Kebugaran Masyarakat

“Untuk mengubah pandemi yang berdampak pada banyak negara, diperlukan perbaikan kondisi kasus secara global,” jelas Wiku, kemarin.

Indonesia, masih terus berupaya menekan kasus serendah mungkin. Juga, angka kematian. Sebab, ini adalah salah satu syarat untuk menuju endemi.

Karena itu, diingatkan Wiku, diperlukan komitmen dan kesadaran yang besar bagi masing-masing individu. Yakni, dengan menjalankan disiplin protokol kesehatan (prokes) sebaik mungkin. Serta, mensukseskan program vaksin.

Baca juga : Buka Rakernis, Kapolri Minta Brimob Jadi Teladan Masyarakat Dan Institusi

“Kita perlu menekan jumlah penduduk rentan dengan vaksinasi. Juga mengendalikan potensi penularan di masyarakat secara bersama-sama,” terangnya.

Saat ini, gelombang ketiga akibat Omicron kasus Covid-19 berangsur menurun. Jumlah kasus aktif di Indonesia pekan terakhir turun sebesar 97 ribu kasus.

Penurunan kasus positif ini juga dibarengi dengan penurunan angka keterisian tempat tidur rumah sakit rujukan Covid-19 nasional selama 10 hari terakhir. Yakni dari 38,79 persen menjadi 28,2 persen.

Adsense

Baca juga : DMO CPO Naik 30 Persen, Pemerintah Perkuat Pasokan Bahan Baku Migor

Pemerintah memang sudah mengeluarkan kebijakan pelonggaran. Nah, kebijakan itu harusnya mendorong kesiapan masyarakat untuk lebih waspada dan bertanggung jawab secara individu.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense