Dark/Light Mode

Penurunan Kasus Covid Belum Merata

Pemerintah Masih Waswas

Rabu, 9 Maret 2022 08:05 WIB
Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono. (Foto: Dok. Kemenkes RI)
Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono. (Foto: Dok. Kemenkes RI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah melihat kasus Covid-19 di Indonesia semakin menunjukkan perbaikan. Situasi ini dilihat dari berbagai indikator yang terjadi di tengah masyarakat. Meski demikian, angka kematian masih menjadi pekerjaan rumah alias PR terbesar.

Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono mengatakan, Covid-19 di Indonesia telah mengalami penurunan kasus. Secara nasional, kondisi ini dilihat dari penurunan angka reproduksi virus atau Effective Reproduction Number (Re/Rt) Covid-19.

Baca juga : NasDem Minta Pemerintah Lakukan Langkah Antisipasi

“Reproduksi virus atau Rt sudah menurun hampir di setiap pulau besar di Indonesia,” kata Dante dalam keterangan pers, kemarin.

Menurutnya, perawatan medis di sejumlah rumah sakit di Indonesia juga ikut menurun. Bahkan, mayoritas pasien yang dirawat tidak mengalami gejala berat. Sekitar 60 persen pasien yang dirawat di rumah sakit saat ini tidak bergejala dan bergejala ringan.

Baca juga : Prabowo Diundang Secara Khusus, Indonesia-Arab Saudi Perkuat Kerja Sama Pertahanan

“Jadi, sebenarnya sebagian besar kasus yang dirawat adalah kasus-kasus yang tidak masuk dalam kategori tingkat keparahan akibat Covid-19,” jelasnya.

Kendati begitu, Pemerintah masih waswas. Soalnya, penurunan kasus Covid di Indonesia tidak merata.

Baca juga : Erick: Terima Kasih Atas Doa-doanya

Kementerian Kesehatan masih mewaspadai 5 provinsi yang tren kasusnya menunjukkan peningkatan, yakni Aceh, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sulawesi Tengah, Gorontalo dan Kalimantan Utara. Situasi di provinsi tersebut masih dipantau.

Sementara, untuk kasus kematian di beberapa rumah sakit, lebih disebabkan komorbid atau penyakit bawaan.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.