BREAKING NEWS
 

Proliga Resmi Dibuka, Menpora: Ajang Seleksi Tim SEA Games 2022

Reporter : HENDRAWAN KOSIM WIJAYA
Editor : SAIFUL BAHRI
Minggu, 9 Januari 2022 06:15 WIB
Menpora Zainduin Amali membuka proliga. (Foto : Kemenpora)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kompetisi bola voli Proliga 2022 menjadi ajang seleksi dalam mempersiapkan Tim Merah Putih menghadapi SEA Games Hanoi, Vietnam, yang bakal bergulir pada 12-23 Mei 2022.

Hal itu disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali saat membuka kompetisi bola voli paling bergengsi di Tanah Air itu, di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Baca juga : KAI Angkut 160 Ribu Penumpang Selama Libur Tahun Baru 2022

Dalam sambutannya, Amali meminta agar kompetisi, yang sempat terhenti selama pandemi Covid-19 itu, sebagai momentum untuk mencapai prestasi.

Adsense

Lebih dari itu, juga diharapkan terbentuk skuad terbaik Indonesia untuk menghadapi SEA Games Hanoi. “Meskipun berlangsung tanpa penonton, Proliga 2022 tetap meriah,” ujar Amali dalam keterangan resminya.

Baca juga : Partai Gelora DKI Launching Posko Gen 170

Politisi Partai Golkar itu juga menaruh harapan besar kepada sektor putri agar bisa mengikuti prestasi tim putra yang meraih medali emas di SEA Games edisi sebelumnya di Filipina pada 2019.

“Kepada tim putri, saya mengimbau agar bisa mengikuti prestasi tim putra di SEA Games Hanoi nanti,” kata Amali. Pada SEA Games Filipina 2019, tim putri Indonesia meraih medali perunggu.

Baca juga : Kemenpora-NOC Optimistis Sanksi WADA Dicabut Sebelum SEA Games Vietnam

Sementara Thailand meraih medali emas dan Vietnam dengan perak. Sedangkan tim putra berhasil medali emas setelah mengalahkan Filipina pada final dengan skor 3-0 (25-21, 27-25, dan 25-17). Adapun perunggu diraih Thailand. [KW]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense