BREAKING NEWS
 

BRI Liga 1 Indonesia

Tekad Ryo Matsumara Bawa Persija Juara Liga 1

Reporter & Editor :
SAIFUL BAHRI
Minggu, 28 Mei 2023 15:35 WIB
Pemain anyar Persija Jakarta, Ryo Matsumara. (Foto : Persija)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemain anyar Persija Jakarta, Ryo Matsumara berambisi membawa Persija Jakarta juara Liga 1 musim depan.

Gelandang berusia 28 tahun itu merasa bangga bisa berjuang di klub tersukses dalam sejarah liga Indonesia dengan 11 gelarnya. Terlebih lagi, Persija memiliki basis suporter yang luar biasa militan.

Baca juga : Indonesia-Jepang Mantapkan Kerja Sama Ekonomi dan Energi

Menurut Ryo, hal itu membuat gairahnya untuk memberikan yang terbaik di lapangan pasti akan terus menggelora. Dia pun berjanji akan mempersembahkan gol yang ia kreasi untuk Jakmania.

Adsense

Terkait urusan memproduksi gol, Ryo memang tak perlu diragukan lagi. Musim lalu saat masih berseragam Persis, ia membukukan 11 gol dari 28 laga yang dilakoninya.

Baca juga : Persebaya Sudahi Perburuan Striker Lokal

“Saya sudah tidak sabar menunggu untuk bisa bermain di hadapan Jakmania. Saya akan mencetak gol untuk mereka,” tutur pengidola Lionel Messi itu.

Sebenarnya, Ryo belum pernah merasakan atsmosfer Jakmania secara langsung di stadion. Sebab, saat Persis bertamu ke Stadion Patriot, Bekasi, pada awal musim lalu, ia belum bermain. 

Baca juga : Jangan Sampai Indonesia Kekurangan Stok Bawang Putih, Kemendag Diminta Transparan Soal SPI

“Saya baru melihat aksi Jakmania dari cuplikan video. Menurut saya Jakmania adalah suporter terbaik di Indonesia. Saya sudah tidak sabar menunggu bisa bermain di depan mereka dan selalu ingin mencetak gol. Saya ingin menjadi juara bersama Jakmania,” kata Ryo.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense