Dark/Light Mode

Setelah Jadi Calon Presiden, Pantaskah Anies Nyagub Lagi?

Hendri Satrio: Capres Jadi Cagub Seperti Cari Kerja

Selasa, 19 Maret 2024 07:40 WIB
Hendri Satrio, Founder Lembaga Survei KedaiKOPI. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id)
Hendri Satrio, Founder Lembaga Survei KedaiKOPI. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id)

 Sebelumnya 
Bagaimana Anda melihat wacana mengusung kembali Anies Baswedan sebagai Cagub Jakarta pada Pilkada 2024?

Kalau Mas Anies maju di Pilgub Jakarta, itu sebuah kemunduran karier politiknya.

Kenapa begitu?

Karena, levelnya dia sudah nasional. Ia sudah memiliki konstituen di seluruh Indonesia. Kalau ikut Pilgub Jakarta lagi, meskipun haknya Mas Anies, itu kemunduran karier politiknya.

Menurut Anda, apakah Anies akan menerima jika ada tawaran maju ke Pilgub Jakarta?

Baca juga : Abdul Aziz: Tak Ada Pakem Capres Dilarang Jadi Cagub

Kalau Anies terima, ya seperti cari kerja saja. Itu menurut saya. Walaupun, itu haknya dia.

Apa yang seharusnya dilakukan Anies?

Mas Anies lebih baik menjaga gerakan perubahan yang selama ini dia dengungkan. Menjaga konstituen gerakan tersebut.

Untuk NasDem dan PKS, apakah lebih menguntungkan mengusung Anies atau kadernya sendiri saat Pilkada?

Mereka bisa mengajukan nama-nama lain yang juga kuat. NasDem kan punya kader seperti Ahmad Sahroni. PKS punya Mardani Ali Sera. Banyak nama lain yang bisa didorong.

Baca juga : Mau Ngapain Setelah Tak Jadi Presiden? Jokowi: Pulang Ke Solo, Jadi Rakyat Biasa

Adakah nama lainnya?

Ya, bisa juga ada nama-nama baru yang dipantau NasDem dan PKS.

Hal apa saja yang bisa dipertimbangkan partai dalam memilih bakal cagub Jakarta?

Poin penting dari sebuah Pilgub adalah, siapa pemenang pemilihan legislatif (Pileg) kemarin dalam suatu daerah. Kan Pileg kemarin itu yang menang di Jakarta adalah PKS.

Maka, calon dari PKS patut sekali diperhitungkan untuk maju ke Pilkada Jakarta, selain Anies. Karena, PKS sudah kuat. Tanpa Anies pun tidak apa-apa.

Baca juga : Jokowi Kasih Izin, Tapi Kasih Peringatan Keras

Jika benar maju, siapa lawan terberat Anies?

Lawan yang berat dan patut diperhitungkan adalah keluarga Presiden Jokowi.

Bisa anak Pak Jokowi, Kaesang. Atau, menantu Jokowi, Bobby.

Bisa Bobby yang akan nyebrang dari Medan ke Jakarta, atau Kaesang yang akan didorong. Itu lawan terberat bagi siapa pun yang akan maju ke Pilgub Jakarta. NNM

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak, Halaman 2, edisi Selasa, 19 Maret 2024 dengan judul "Setelah Jadi Calon Presiden, Pantaskah Anies Nyagub Lagi?, Hendri Satrio: Capres Jadi Cagub Seperti Cari Kerja"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.