Dark/Light Mode

Jelang Akhir Tahun

Bisnis E-Commerce Dan Jasa Pengiriman Masih Laris Manis

Minggu, 21 November 2021 06:50 WIB
Ilustrasi belanja online. (Foto: shutterstock).
Ilustrasi belanja online. (Foto: shutterstock).

RM.id  Rakyat Merdeka - Tren jual dan beli online diprediksi bakal meningkat saat masuk akhir tahun. Tak cuma e-commerce yang laris, bisnis jasa pengiriman barang juga bakal ikut merasakan manisnya momen tersebut.

Meski Covid-19 sudah mulai terkendali, namun belanja online sudah telanjur menjadi gaya hidup masyarakat Indonesia. Salah satu platform e-commerce, Shopee, yakin betul tren bisnis online masih menjadi acuan masyarakat untuk berbelanja.

Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja mengatakan, Shopee sudah memiliki strategi untuk menarik dan mempertahankan para penggunanya. Caranya, selalu berusaha membuat inovasi di berbagai momentum. Tak hanya untuk pembeli tapi juga memberikan kemudahan bagi para penjual yang menjajakan dagangan di platform-nya.

Baca juga : Perluas Akses Produk Dan Layanan, Pegadaian Gandeng Dekopin

“Kami berusaha agar dapat menciptakan lebih banyak manfaat bagi pengguna kami di bulan-bulan mendatang,” kata Handhika kepada Rakyat Merdeka, kemarin.

Dia mencontohkan kampanye Big Sale 11.11 yang baru saja digelar Shopee, terbukti selalu sukses menarik perhatian penggunanya. Yang menikmati tak hanya para pedagang yang berdomisili di kota-kota besar, tapi juga di luar ibu kota.

“Mereka ikut memanfaatkannya. UMKM dari kota-kota seperti Sidoarjo, Pekalongan dan Sleman ikut meningkat penjualannya,” katanya.

Baca juga : Pegadaian Dapat Penghargaan dari DJKN

Sepanjang kampanye 11.11 berlangsung, tercatat 2 juta transaksi tagihan dibayar menggunakan ShopeePay.

Masyarakat memanfaatkan 11.11 Big Sale untuk mencari kebutuhan dari kategori kecantikan. Bisnis fashion juga mengalami peningkatan permintaan.

Di Shopee, kategori pakaian wanita yang mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat, kemeja dan kulot menjadi produk paling favorit.

Baca juga : Menag Ajak Organisasi Pemuda Perkuat Moderasi Beragama

Permintaan akan kategori makanan dan minuman juga meningkat. Terutama makanan tradisional, terlihat dari Keripik Daun Jeruk dan Bakso Goreng menjadi produk UMKM yang populer.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.