Dark/Light Mode

Demi Layanan Digital Maksimal, Jalin Gandeng Bank DKI

Rabu, 13 Juli 2022 19:10 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Jalin Pembayaran Nusantara (Jalin) menghadirkan berbagai inovasi di sektor keuangan digital. Sejalan dengan misi pemerintah untuk mendorong ekosistem keuangan yang inklusif, Jalin kembali menegaskan eksistensinya dalam menjembatani ekosistem keuangan digital Indonesia.

Salah satunya dalam gelaran Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) 2022 yang diselenggarakan 11-15 Juli 2022 di Bali, Jalin mengukuhkan penjajakan kerja sama terkait peningkatan kapabilitas layanan digital dengan Bank DKI.

Baca juga : Tingkatkan Literasi, Pemkab Sleman Jalin Kerja Sama Dengan Perpusnas

Direktur Utama Jalin Boyke Yurista mengatakan, Jalin dan Bank DKI memiliki mutual understanding dalam menghadapi era digitalisasi di sektor keuangan.

"Kami mengapresiasi Bank DKI atas kepercayaannya terhadap solusi yang diberikan oleh Jalin. Dukungan Jalin kepada Bank DKI akan mengakselerasi digitalisasi sistem perbankan khususnya bagi BPD,” kata Boyke dalam keterangan resminya di Jakarta, Rabu (13/7).

Baca juga : Sandra Dewi: Jangan Paksa Orang Untuk Hamil

Boyke menjelaskan, sebagai lembaga Penyelenggara Sistem Infrastruktur Pembayaran (PIP), kerja sama dengan Bank DKI sejalan dengan tema FEKDI 2022 yaitu 'Advancing Digital Economy and Finance: Synergistic and Inclusive Ecosystem for Accelerated Recovery'.

“Sebagai The National Digital Highway, Jalin tidak hanya semata mendorong digitalisasi perbankan, namun lebih jauh memberikan manfaat bisnis secara efektif dan efisien kepada seluruh member,” tuturnya. 

Baca juga : Mahathir Kembali Ke Jalan Yang Benar

Sementara itu, Direktur Teknologi dan Operasional Bank DKI Amirul Wicaksono mengatakan, pihaknya menyambut baik penandatanganan MoU dengan Jalin.

"Dengan reputasi dan juga kualitas yang diberikan Jalin, kami yakin dapat meningkatkan layanan kepada nasabah Bank DKI. Lebih luas lagi, kerja sama ini sejalan dengan inisiatif Pemerintah Daerah untuk mendorong digitalisasi di sektor keuangan,” terangnya. 
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.