Dark/Light Mode

Gandeng KBRI Paris dan Tokopedia, Kemendag Hadirkan 6 Jenama Di Paris Fashion Week

Sabtu, 25 Februari 2023 19:05 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

 Sebelumnya 
Di tahun 2023, JMFW fokus kepada promosi produk modest fashion dan turunannya di tiga ajang fesyen internasional yakni New York Fashion Week, L’adresse Trade Showroom pada Paris Fashion Week, dan London Fashion Week.

Selain L’adresse Trade Showroom pada PFW, sebelumnya Kemendag bersama tujuh jenama modest fashion Indonesia sukses menggelar peragaan busana Indonesia Now di New York Fashion Week.

Baca juga : Dubes RI Hery Saripudin Kenalkan Pencak Silat Di Bumi Afrika

Ajang ini diselenggarakan pada Senin (13/2) di New York, Amerika Serikat. Ketujuh jenama tersebut, yaitu Buttonscarves, KAMI., AM by Anggiasari, Ayu Dyah Andari X BT Batik Trusmi, Zeta Privé, Lenny Hartono, dan Nada Puspita.

Sementara itu, di tahun 2022, JMFW sukses mengadakan pagelaran busana dan pameran yang menampilkan 144 desainer dan lebih dari 1.000 koleksi produk fesyen dan aksesori Indonesia.

Baca juga : Garuda Menang Gugatan Judicial Release Di Paris Civil Court

Pada ajang tersebut tercatat transaksi dagang dan komitmen bisnis antara buyer dan pelaku usaha senilai Rp 206,6 miliar. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.