Dark/Light Mode

Buka Rute Bali-Papua Nugini

Citilink Jeli Tangkap Cuan

Kamis, 6 Juli 2023 07:30 WIB
Anggota Komisi VI DPR Putu Supadma Rudana (tengah) bersama Direktur Utama Citilink Dewa Kadek Rai (kedua kanan) dan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Tjok Bagus Pemayun (kedua kiri) menggunting pita saat peluncuran penerbangan perdana rute Bali-Papua Nugini yang dioperasikan maskapai penerbangan Citilink di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Minggu (2/7/2023). (Foto: Antara)
Anggota Komisi VI DPR Putu Supadma Rudana (tengah) bersama Direktur Utama Citilink Dewa Kadek Rai (kedua kanan) dan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Tjok Bagus Pemayun (kedua kiri) menggunting pita saat peluncuran penerbangan perdana rute Bali-Papua Nugini yang dioperasikan maskapai penerbangan Citilink di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Minggu (2/7/2023). (Foto: Antara)

 Sebelumnya 
“Kami memastikan seluruh penerbangan berjalan optimal dengan mengedepankan aspek keamanan, keselamatan, serta kenyamanan bagi seluruh pe­langgan,” katanya.

Di kesempatan yang sama, Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR Putu Supadma Rudana menilai, konektivitas melalui penerbangan ini sudah ditunggu cukup lama oleh masyarakat Papua Nugini.

Baca juga : Tiba Di Papua Nugini, Presiden Jokowi Disambut Dentuman Meriam

“Sebelumnya, mereka yang ingin ke Indonesia khususnya ke Bali, harus transit di Manila atau Singapura dan lainnya. Tetapi sekarang, sudah ada direct flight ke Indonesia, khususnya ke Bali,” ungkapnya.

Ia berharap, hal ini juga dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya pada peningkatan ekonomi masyarakat.

Baca juga : Kunker Australia Dan Papua Nugini, Jokowi Bahas Investasi Dan Perdagangan

Sementara Kepala Dinas Pari­wisata Provinsi Bali Tjok Ba­gus Pemayun mengungkapkan, penerbangan ini bisa menambah lagi kedatangan kunjungan wis­man (wisatawan mancanegara) ke Bali.

“Target kami, seperti yang disampaikan Pak Gubernur ada­lah 4,5 juta kunjungan, sampai tanggal 22 Juni sudah mencapai 2,2 juta kunjungan wisman,” tukasnya.  

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.