Dark/Light Mode

Sukses Gelar WCD 2023, Le Minerale dan Lions Club Dianugerahi ORI

Selasa, 19 September 2023 16:34 WIB
Le Minerale berkolaborasi Lions Club menyelenggarakan acara puncak World Cleanup Day WCD 2023 di Kampus Budi Luhur. (Foto: Istimewaz)
Le Minerale berkolaborasi Lions Club menyelenggarakan acara puncak World Cleanup Day WCD 2023 di Kampus Budi Luhur. (Foto: Istimewaz)

RM.id  Rakyat Merdeka - Le Minerale berkolaborasi dengan Lions Club menyelenggarakan acara puncak World Cleanup Day (WCD) 2023 di Kampus Budi Luhur, Jakarta Selatan, Sabtu (16/9).

WCD 2023 Jakarta ini mendapatkan anugerah dari Original Rekor Indonesia (ORI) atas prestasi “Gerakan Pilah Sampah Mendorong Sirkular Ekonomi Dengan Peserta Terbanyak Se-Indonesia”.

Baca juga : IAPI Dorong Generasi Muda Jadi Akuntan Publik Berkualitas

Dalam kegiatan WCD ini tidak saja dilakukan aksi bersih-bersih, tetapi juga dilakukan penanaman pohon.

Hadir pada acara puncak World Cleanup Day 2023 Jakarta ini, Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Edi Sumantri yang mewakili Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin, Anggota DPD Sylviana Murni, Gubernur Distrik Lions Club A1 Pieter Djajadi, Gubernur Distrik Lions Club B1 Titin Lusiana, Rektor Universitas Budi Luhur Wiendi Usino.

Baca juga : Sukseskan KTT ASEAN 2023, Menhub Cek Kesiapan Layanan Bandara Soetta

Terdapat sekitar 1.000 orang yang terlibat pada acara di Budi Luhur terdiri dari mahasiswa, siswa sekolah, masyarakat, club-club dari Lions Club Jakarta, Bank Sampah, serta Suku Dinas dari pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan.

"Terima kasih atas peran serta Lions Club dalam rangka ikut membantu program pemerintah dalam penanganan dan pengelolaan sampah di DKI Jakarta, khususnya di wilayah Jakarta Selatan," ujar Wali Kota Jakarta Selatan dalam sambutan yang dibacakan oleh Wakil Walikota Edi Sumantri, dikutip Selasa (19/9).

Baca juga : Presiden Horta dan Menlu Australia Jadi Pembicara

Keterlibatan Le Minerale pada kegiatan World Cleanup Day ini merupakan yang ketiga kalinya sejak tahun 2021.

“Dukungan ini merupakan komitmen kami melakukan Gerakan Ekonomi Sirkular Nasional. Kegiatan ini sejalan dengan visi kami untuk mengedukasi pentingnya memilah sampah," kata Sustainability Director PT Tirta Fresindo Jaya, Ronald Atmadja.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.