Dark/Light Mode

Setoran Dividen BUMN Ke Kantong Negara Tembus Rp 81 Triliun

Jumat, 15 Desember 2023 21:27 WIB
Menkeu Sri Mulyani. (Foto: Ist)
Menkeu Sri Mulyani. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Keuangan Sri Mulyani happy karena setoran Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) terus naik. Salah satunya dari dividen BUMN.

Sri Mulyani mengatakan, penerimaan dari dividen BUMN mencapai Rp 81,5 triliun. Angka itu telah mencapai target yang ditetapkan dalam Peraturan Presiden Nomor 75 Tahun 2023 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden Nomor 130 Tahun 2022 tentang Rincian APBN 2023.

Baca juga : Salurkan BLT Puso, Presiden Minta Petani Segera Menanam Lagi

"Awalnya dividen BUMN ditargetkan Rp 49 triliun, tetapi laporan semester kita revisi bersama Menteri BUMN. Kami sepakat dividen BUMN dinaikkan menjadi Rp 81,5 triliun sampai 12 Desember 2023," jelas dia.

Sri Mulyani menuturkan, pertumbuhan ini menjadi cerminan bahwa BUMN yang masih sehat mampu menyetor dana ke negara sangat tinggi. “Artinya BUMN yang sehat mampu membayar dividen kepada negara cukup tinggi kenaikannya," kata Sri Mulyani.

Baca juga : Erling Haaland, Minta Maaf Ke Ronaldo Gegara Game Online

Sebelumnya, Sri Mulyani mencatat PNBP sebesar Rp 554,5 triliun, atau tumbuh 3,1 persen dibandingkan tahun lalu. Angka tersebut melampaui target APBN, setara 125,6 persen dari target UU APBN awal atau 107,5 persen dari target Perpres Nomor 75 tahun 2023.

"Capaian ini utamanya kontribusi dari peningkatan pendapatan sumber daya alam (SDA) non migas, pendapatan kekayaan negara dipisahkan (KND), dan pendapatan PNBP lainnya," tutupnya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.