Dark/Light Mode

Ramadan, Hotel Indonesia Natour Gelar Santunan Yatim Piatu

Sabtu, 30 Maret 2024 14:50 WIB
Hotel Indonesia Natour (HIN) atau InJourney Hospitality kembali menggelar program Rantai Kebaikan di Bulan Ramadan 1445 H. (Foto: HIN)
Hotel Indonesia Natour (HIN) atau InJourney Hospitality kembali menggelar program Rantai Kebaikan di Bulan Ramadan 1445 H. (Foto: HIN)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Hotel Indonesia Natour (HIN) atau InJourney Hospitality kembali menggelar program “Rantai Kebaikan” di Bulan Ramadan 1445 H, melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang diselenggarakan dalam kegiatan penyaluran santunan kepada anak Yatim Piatu, di Panti Asuhan sekitar, yang terletak di wilayah Tebet, Jakarta Selatan.

Pelaksana Tugas (Plt.) Vice President (VP) Corporate Secretary HIN mengatakan, sebagai member InJourney Group, pihaknya menyalurkan santunan berupa uang, serta perlengkapan sekolah, barang kebutuhan primer dan sekunder, seperti sembako, sandang dan lain-lain.

Selain itu,  HIN juga diberikan bantuan kepada pengelola panti asuhan guna membantu dan meringankan kebutuhan Panti Asuhan dan anak yatim yang tinggal di sana.

Baca juga : Ellaya Mantapkan Langkah di Dunia Modest Fashion di Tanah Air

Adapun, penyerahan paket bantuan ini dilakukan Direktur Keuangan, Manajemen Risiko & SDM PT HIN Eppy Dhanianto Wibowo didampingi perwakilan manajemen.

Ia menuturkan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian perusahaan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.

Melalui program santunan ini, kata dia, diharapkan dapat menjadi bagian dari perubahan positif masyarakat sekitar dan sebagai upaya memberikan dukungan kepada mereka yang membutuhkan.

Baca juga : Grup Ajinomoto Indonesia, Berikan Santunan pada 600 Anak Yatim Piatu

"Kami berkomitmen untuk melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan untuk masyarakat sekitar yang membutuhkan," ujar Eppy, melalui keterangannya, Sabtu (30/3/2024).

Selain itu, kegiatan ini sejalan dengan filosofi perusahaan, yaitu kewajiban dan peran perusahaan dalam memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat atau good for community.

"Semoga, bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban bagi yang membutuhkan serta menjadi berkah untuk kita semua," kata Eppy.

Baca juga : Jaga Keberlanjutan Cofiring, PLN Indonesia Power Bangun Ekosistem Biomassa

Di kesempatan yang sama, pengelola Panti Asuhan Pepy Indrastudiyanti menyampaikan terima kasih kepada tim PT HIN yang telah hadir memperhatikan anak yatim piatu melalui kegiatan ini.

"Kami mengucapkan rasa syukur, atas bantuan yang telah diberikan. Bantuan ini sangat bermakna bagi panti asuhan anak yatim piatu di sini," ujar Pepy.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.