Dark/Light Mode

Dompet Dhuafa Dan Tokopedia Gelar Rapid Test Massal 17 Provinsi

Rabu, 22 Juli 2020 12:24 WIB
Kegiatan rapid test yang digelar Dompet Dhuafa dan Tokopedia. (Foto: ist)
Kegiatan rapid test yang digelar Dompet Dhuafa dan Tokopedia. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dompet Dhuafa bekerja sama dengan Tokopedia menggelar rapid test massal di 17 provinsi. Rapid test ini buat kaum dhuafa alias warga tak mampu. Kegiatan ini juga untuk menekan penyebaran corona (Covid-19).

Sejak dinyatakan sebagai pandemi oleh World Health Organization (WHO) Secara global, jumlah penyebaran Covid-19 semakin bertambah signifikan secara global. Bahkan Indonesia termasuk negara dengan kasus positif Covid-19 terbanyak di ASEAN. 

Tokopedia melalui ekosistem Tokopedia Salam mengajak masyarakat berdonasi untuk membantu sesama mendapatkan akses terhadap layanan kesehatan di masa pandemi. Donasi yang terkumpul dari pengguna Tokopedia, kemudian disalurkan oleh Dompet Dhuafa melalui penyelenggaraan Covid-19 Test Mobile (CTM) di 17 Provinsi terpilih dengan zona merah dari Aceh hingga Papua. 

Baca juga : Formula 2, Sean Gelael Siap Nebus Kesalahan di Seri Kedua

Kegiatan CTM akan dimulai hari ini di Surabaya dan wilayah Jawa Timur lainnya yang dioperatori tim Dompet Dhuafa Jawa Timur bersama pemerintahan daerah setempat. Pemeriksaan CTM akan dilakukan di wilayah kawasan Cekal (cegah dan tangkal) Covid-19 dari Gerai Sehat Dompet Dhuafa di masing-masing cabang dan menurunkan tenaga medis, serta tenaga kesehatan terlatih untuk berkolaborasi bersama Tim Lembaga Pelayan Masyarakat (LPM) dan Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa. 

Program tersebut menyasar masyarakat kelompok rentan kesehatan, para petugas penggali dan pemulasaran jenazah, serta pengemudi angkutan umum. Hasil rapid test reaktif akan dilaporkan kepada pihak terkait dan dapat dilakukan PCR test mandiri sesuai prioritas sebagai tindakan lanjutannya.

Bupati Magetan, Suprawoto mengatakan, Stadion Yoso Negoro di Provinsi Jawa Timur, dan Kabupaten Magetan terpilih sebagai tempat launching CTM hari ini. Masyarakat antusias ikut CTM dalam rangka keperluan sekolah maupun bepergian.

Baca juga : Aminuddin Ma`ruf Gelar Rapid Test Untuk Mahasiswa

“Kegiatan ini memudahkan bagi masyarakat Magetan untuk menjalankan rutinitas, terima kasih kepada Dompet Dhuafa yang telah mempercayakan kepada kami di Magetan,” katanya.

Di kegiatan kali ini, tes yang akan dilakukan yaitu meliputi rapid test antibody untuk kelompok rentan dan masyarakat dhuafa yang belum terjangkau akses pemeriksaan berdasarkan skala prioritas. Tentunya bergulir dengan koordinasi berbagai pihak terkait seperti pemerintah, dinas Kesehatan, puskesmas dan relawan yang tersebar di wilayah tersebut.

Direktur Dakwah, Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat Dompet Dhuafa, Ahmad Shonhaji mengatakan, Dompet Dhuafa bersama mitra-relawan, donatur dan cabang kantor di seluruh Indonesia, terdorong untuk membantu masyarakat terdampak langsung maupun tidak langsung akibat wabah tersebut. Dompet Dhuafa dalam fase awal penanggulangan pandemi Covid-19 membuka Crisis Center Cegah dan Tangkal (Cekal) Covid-19.

Baca juga : Menhub Minta Menkeu Subsidi Rapid Test Untuk Pengguna Jasa Transportasi

Kemudian, Dompet Dhuafa memproduksi Disinfection Chamber (bilik sterilisasi) yang didistribusikan ke 1.000 titik fasilitas umum yang sering diakses masyarakat. Tim Gerai Sehat atau Layanan Kesehatan Cuma-cuma (LKC) Dompet Dhuafa juga membagi-bagikan secara gratis APD dan hygiene kit, logistik pangan juga menjadi fokus pelayanan Dompet Dhuafa.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.