Dark/Light Mode

IUIGA Sedia Produk Bermerek Dengan Harga Miring

Jumat, 14 Agustus 2020 22:11 WIB
IUIGA Sedia Produk Bermerek Dengan Harga Miring

RM.id  Rakyat Merdeka - Menjamurnya e-commerce di Indonesia tak membuat perusahaan rintisan digital (startup) di bidang ritel online, IUIGA gentar untuk bersaing.
 
Managing Director IUIGA Indonesia, William Firman mengaku, sedikitnya ada 400 pabrik yang memproduksi merek terkenal, sudah ikut menjajakan barangnya di IUIGA.

"Kami sudah kerja sama dengan lebih dari 400 pabrik merek terkenal. Kami menggunakan model bisnis Original Design Manufacturer atau (ODM). Di sini sangat memungkinkan konsumen mendapatkan produk berkualitas dengan harga yang lebih terjangkau," kata William dalam keterangan persnya kepada Rakyat Merdeka, kemarin.

Dia menjelaskan, IUIGA mengubah jalur distribusi yang biasa digunakan oleh ritel tradisional menjadi Direct to Consumer. Dengan menggunakan model distribusi Direct to Consumer, IUIGA menghilangkan middle man, yang pada akhirnya mengurangi marjin dari harga barang. 

Baca juga : Acer Day 2020 Berikan Penawaran Menarik

Jika pada ritel tradisional, harga jual barang bisa 8 hingga 15 kali dari biaya produksi, sedangkan di IUIGA hanya 1,6 sampai 2 kali dari biaya produksi.
“Kami berusaha bisa memberikan pelayanan terbaik untuk konsumen. Hal ini dapat dilihat dari segala fitur yang kami berikan," jelasnya.

Ia memaparkan, pihaknya memiliki fitur transparent pricing, di mana pengguna IUIGA dapat mengetahui komponen biaya dari setiap produk IUIGA. Sebab, fitur transparent pricing memuat informasi biaya produksi, profit, dan komparasi harga tradisional ritel dari setiap produk IUIGA.

Memastikan kemudahan berbelanja untuk setiap konsumen, IUIGA bekerja sama dengan 6 penyedia jasa pengiriman demi menjangkau seluruh masyarakat Indonesia. Konsumen dapat memilih durasi pengiriman barang, mulai dari instant, same day, next day dan reguler. 

Baca juga : Ubah Nama, Sreeya Sewu Luncurkan Produk Dengan Harga Terjangkau

Selain itu, IUIGA juga telah bekerja sama dengan penyedia layanan pembayaran digital yang memungkinkan konsumen memilih mode pembayaran yang diinginkan, seperti kartu kredit, bank transfer, dompet digital dan mode pembayaran lainnya.

“IUIGA akan terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik untuk konsumen kami. Saya harap melalui fitur-fitur yang kami miliki, IUIGA dapat memberikan pengalaman yang memuaskan dalam berbelanja online. Selain itu, saya berharap agar IUIGA dapat menjadi platform bagi masyarakat Indonesia untuk menjadi ‘smart buyer’,” tutur William.

IUIGA telah tersedia dalam bentuk website dan aplikasi yang dapat diunduh melalui App Store dan PlayStore. Selain memiliki produk berkualitas dengan harga yang jauh lebih terjangkau dibandingkan tradisional ritel, IUIGA juga memiliki beberapa fitur unggulan antara lain 30 hari return/exchange dan garansi hingga 20 tahun. [JAR]
 
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.