Dark/Light Mode

Ini 4 Keunggulan Mitsubishi Xpander Dibanding Pesaingnya

Rabu, 17 Maret 2021 13:30 WIB
Mitsubishi Xpander Cross. (Foto: ist)
Mitsubishi Xpander Cross. (Foto: ist)

 Sebelumnya 
Xpander juga memiliki fitur Emergency Stop Signal (ESS), yang berfungsi memberi tanpa pada kendaraan lain ketika melakukan pengeraman secara mendadak. Xpander juga dilengkapi dengan rear parking sensor yang memberikan peringatan bunyi saat mendeteksi objek ketika mundur. 

Kelebihan lain Xpander dibanding pesaingnya adalah memiliki banyak tempat penyimpanan barang. Ini memudahkan menyimpan barang.

Baca juga : Tetap Tinggi, Diskon PPnBM Tak Goyahkan Harga Mitsubishi Xpander Bekas

Varian Xpander juga cukup lengkap, mulai dari paket kompetitif GLS hingga varian mewah Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition. Xpander Cross adalah varian Xpander berjenis crossover.

Pada bulan ini, Mitsubishi menyiapkan beberapa program penjualan menarik untuk Xpander. Mulai dari keringanan harga dengan perhitungan insentif PPnBM 0 persen, bunga rendah, DP rendah, Paket Smart Cash, pembiayaan khusus karyawan, gratis kaca film, gratis biaya jasa hingga 50.000 km atau 4 tahun untuk seluruh varian dan gratis Paket Smart Silver untuk perawatan atau servis berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun.

Baca juga : Kunker Ke Jepang, Menperin Gaet Investasi Mitsubishi Dan Asics

“Merupakan komitmen kami dalam memberikan kemudahan bagi konsumen yang ingin memiliki model kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors dengan berbagai penawaran dan program penjualan menarik,” ungkap Naoya Nakamura, Presiden Direktur PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI). [DIT]

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.