Dark/Light Mode

Bulog Tambah Tiga Gudang E-commerce

Rabu, 25 Agustus 2021 08:08 WIB
Gudang Bulong. (Foto : Dok. Bulog).
Gudang Bulong. (Foto : Dok. Bulog).

 Sebelumnya 
Promo ini menawarkan bebas ongkir untuk setiap pembelian produk iPanganan­dotcom di Tangerang, Bogor, dan juga Karawang.

“Semoga ke depannya iPangananDotCom makin memberikan manfaat posi­tif bagi masyarakat, dalam pemenuhan pangan pokok berkualitas sehingga terwujud ketahanan dan kedaulatan pangan nasional,” harapnya.

Baca juga : Menag: Ceramah Agama Kudu Edukatif Dan Mencerahkan

Sebelumnya, Bulog juga memperkenalkan produk ung­gulannya, yaitu Beras Fortivit atau Beras Bervitamin sebagai asupan makanan yang sehat dan kaya nutrisi.

Direktur Utama Bulog Budi Waseso mengatakan, Beras Fortivit sebagai beras sehat bisa menjadi salah satu alter­natif masyarakat yang berman­faat dikonsumsi oleh komuni­tas paramedis. Sebab, mereka tengah berjuang sebagai garda terdepan pada masa pandemi.

Baca juga : Ke AS Roma, Tammy Abraham Disanjung Jose Mourinho

Bahkan, beras ini juga co­cok diberikan kepada ibu hamil untuk mencegah bayi cacat lahir, perempuan usia remaja untuk mencegah ane­mia, juga anak-anak pada usia pertumbuhan untuk mengatasi stunting atau gagal tumbuh.

“Beras Fortivit ini mengandung sedikit karbohidrat tetapi kaya akan kandungan mikronu­trien seperti vitamin A, vitamin B1, B3, B6, B12, asam folat, zat besi dan seng (Zn),” bebernya di Jakarta, Jumat (20/8).

Baca juga : Bulog: Tenang, Stok Beras Di Gudang Cipinang Aman!

Dengan kandungan tersebut, dia mengklaim beras ini cocok dikonsumsi dalam pola gaya hidup sehat yang berkelanjutan dan sebagai upaya mengop­timalkan peningkatan imun tubuh. [IMA]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.