Dark/Light Mode

Ekonomi Makro Mulai Menggeliat, Properti Kembali Tumbuh

Minggu, 6 Februari 2022 12:32 WIB
Ekonomi Makro Mulai Menggeliat, Properti Kembali Tumbuh

RM.id  Rakyat Merdeka - Pertumbuhan ekonomi makro Indonesia pada tahun 2022 ditargetkan dapat mencapai kenaikan sebesar 5,2%. Proyeksi ini diprediksikan dapat dicapai dengan catatan kondisi kesehatan yang stabil dan nilai ekspor naik secara besar akibat harga komoditas yang sedang tinggi. Menko Airlangga mengatakan “Momentum ini harus dilihat dalam enam bulan pertama dulu untuk bisa memutuskan kebijakan selanjutnya,” jelasnya dalam agenda Refleksi Pencapaian 2021 dan Outlook Ekonomi 2022, beberapa waktu yang lalu.

Geliat dan daya beli mayarakat juga dirasakan hampir di semua sektor industri, salah satunya adalah sektor properti, dimana sejak Triwulan-III 2021 grafiknya sudah dapat dirasakan semakin bertumbuh naik. Hal ini juga ditegaskan oleh General Manager Skandinavia Apartment, Hene Putro, pada Open House, Sabtu, 05 Februari 2022.

Baca juga : Lumina Beri Akses Pekerja Kerah Biru Tumbuh

“Daya beli maupun traffic sewa yang terjadi di Skandinavia Apartment ini naik lebih dari 50%. Sejak Oktober 2021 hingga Februari 2022, tercatat dapat memenuhi target penjualan 15 unit per bulannya, dan tercatat penyewaan aktif baru mencapai 70 unit setiap bulannya. Ini berarti kebutuhan masyarakat terhadap hunian dan mobilisasi masyarakat yang membutuhkan sewa apartemen sudah meningkat,” tuturnya.

Sedangkan dari sisi pengembang, progress penambahan fasilitas untuk menambah nilai jual properti terus dilakukan. “Setelah Kos Leisure Room, yakni sarana co-working space dan game room yang terletak di lantai 5 apartemen, kami sudah memasuki pembangunan fasilitas baru lainnya yakni area al-fresco dining yang terletak di dekat lobby hunian sehingga semakin memberikan pilihan dan kemudahan bagi penghuni dalam memenuhi kebutuhan FnB,” imbuhnya.

Baca juga : Gencar OTT, KPK: Ekonomi Pulih, Proyek-Proyek Hidup Kembali

Selain itu, lanjut Hene Putro, masuk di tahun yang baru, pengembang memberikan berbagai penawaran menarik baru pengembang seperti pilihan cara bayar KPA Developer hingga 100x cicil dan deposito properti senilai 7% dari nilai harga jual yang dibayarkan kepada konsumen di awal pembelian unit.

"Cukup dengan membayar 10 Juta rupiah, pembeli juga sudah bisa langsung serah terima dan menghuni unit apartemen, serta berkesempatan menarik pohon angpao dimana pembeli dapat berkesempatan membawa pulang hadiah serta potongan langsung mulai dari emas 5gr, kulkas 1 pintu, voucher menginap Novotel dan voucher-voucher menarik lainnya yang dilaksanakan selama Open House" ungkap Hene.

Baca juga : Mulai Hari Ini, Garuda Kembali Terbangkan Jemaah Umroh

Sebagai tambahan, Skandinavia bisa menjadi pilihan investasi karena memiliki banyak fasilitas yang sudah aktif mulai dari swimming pool, fitness center, kids playground hingga game room. Letaknya yang bersebelahan dengan Tangcity Mall dan Novotel Hotel serta berlokasi hanya 20 menit dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.