Dark/Light Mode

Dua Produk Niko Kokana Black Series Diminati Ibu Muda Perkotaan

Sabtu, 28 Mei 2022 12:18 WIB
Dua Produk Niko Kokana Black Series Diminati Ibu Muda Perkotaan

RM.id  Rakyat Merdeka - Setelah dikenalkan April bulan lalu, Niko sebagai Rajanya Kompor Kaca di Indonesia dengan produk terbarunya KOKANA BLACK 2.0 (dua tunggu) dan KOKANA BLACK 3.0 (tiga tungku). Kedua kompor tersebut sukses menyita perhatian konsumen tanah air, terutama di kalangan ibu muda perkotaan.

Direktur Marketing Niko Elektronik, Tjandra Lianto mengatakan produknya banyak diminati ibu muda perkotaan terutama di daerah Jabodetabek dan pulau Jawa pada umumnya. Jika dipresentasikan, daerah Jabodetabek masih menempati urutan pertama, yakni sekitar 45 %, kemudian daerah Jawa Barat sekitar 14 %, Jawa Tengah 16 %, Jawa Timur 15 %, sisanya sekitar 10 % di luar pulau Jawa.

Baca juga : Jadi Korban Tabrak Lari, Jurnalis Ini Lapor Ke Polda Metro Jaya

Lebih lanjut Tjandra mengatakan besarnya animo konsumen tanah air terhadap KOKANA BLACK SERIES, karena mereka sudah mulai sadar akan pentingnya kompor yang memiliki keamanan tingkat tinggi.

“Fitur Sistem Pengunci Gas kompor kaca besutan Niko ini dinilai memberi keamanan karena dapat menahan gas agar tidak keluar pada saat api kompor padam terkena air atau tertiup angin. Fitur ini sangat berguna untuk memperkecil resiko ketika ibu-ibu melakukan aktifitas dirumah sehingga memberikan rasa aman dan nyaman pada saat memasak. Secara otomatis fitur ini akan mengunci agar gas tidak keluar,” ungkap Tjandra.

Baca juga : Jokowi Ngajak Satu Hati Dan Satu Perasaan

Sebagaimana diketahui kebocoran gas seringkali menjadi salah satu pemicu kebakaran. Kebocoran LPG tidak hanya rentan menyulut kebakaran atau ledakan bila terkena api, juga sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh ketika terhirup. Sebagian besar, kebakaran atau ledakan diakibatkan gas yang bocor terperangkap di ruangan dan terakumulasi hingga mengakibatkan ledakan.

Tjandra mengatakan KOKANA BLACK SERIES dibanderol hanya Rp. 1.500.000.- Keduanya hadir melengkapi kemewahan dapur Anda dengan desain minimalis dan berbagai fitur canggih untuk memasak lebih menyenangkan. “NIKO KOKANA BLACK 2.0 hadir dengan 2 tungku dan 2 kenop atas. Sedangkan NIKO KOKANA BLACK 3.0 dilengkapi dengan 3 tungku dan 3 kenop atas. Fitur terkini dan desain elegan membuat dapur Anda terlihat mewah dan memasak akan terasa semakin professional. NIKO KOKANA BLACK SERIES adalah jawaban untuk memasak lebih aman" tuturnya.

Baca juga : Balap Sepeda, Aiman Cahyadi Raih Perak Kedua

Sedangkan untuk pemasaran, lanjut Tjandra, selain dijual secara retail, konsumen juga bisa melakukan pemesan di e-commerce untuk menjaring pasar yang lebih luas . “Kami juga menggelar Promo NIKO Shopping Days, setiap hari jumat mulai dari harga IDR 175.500 sudah bisa dapat kompor dengan pembelian yang dapat dilakukan di Shopee, sedangkan untuk pilihan produk lainnya konsumen bisa mendapatkan Cashback Koin shopee hingga 30%. Atau melalui Niko Official Store Shopee: https://shopee.co.id/niko_official_store,”pungkas Tjandra . [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.