Dark/Light Mode

Masako Berbagi Inspirasi Buat Menu Sehat Tambah Lezat

Rabu, 21 April 2021 09:41 WIB
Masako Berbagi Inspirasi Buat Menu Sehat Tambah Lezat

RM.id  Rakyat Merdeka - PT AJINOMOTO INDONESIA kembali  menghadirkan inspirasi bagi masyarakat di Indonesia agar bisa memasak menu sehat, bergizi seimbang, dan pastinya tambah lezat dengan “Masako” Kaldu Spesial.

Brand Manager “Masako” - PT AJINOMOTO INDONESIA, Putri Astriani dalam keterangnnya mengatakan ditunjuknya Brand Ambassador “Masako®” Isyana Sarasvati, ditemani beberapa influencer terkenal seperti Jeffry Reksa dan Indah Nada Puspita dengan memperlihatkan 3 menu yang sangat menarik yakni Shabu-shabu, Omelette Sayur, serta Macaroni Panggang ala Masako®, mengajak seluruh masyarakat, baik yang sudah menikah maupun masih single, untuk tetap semangat menciptakan kreasi menu sehat di tengah masa pandemi Covid-19 di rumah.

Baca juga : Pulihkan Ekonomi, Transmigrasi Bantu Sukseskan Program Ketahanan Pangan Nasional

“Tahun ini kita masih dihadapkan dengan adaptasi kebiasaan baru untuk melakukan sebagian besar aktivitas di rumah, termasuk memasak yang pastinya menjadi lebih sering. Harapan kami, “Masako®” dengan Kaldu Spesialnya bisa melengkapi kreasi menu sehat dan tentunya tambah lezat” tutur Putri Astriani.

“Yang membuat “Masako®” terasa spesial karena terbuat dari ekstrak daging pilihan, sehingga lebih berasa dagingnya, dan lebih spesial kaldunya.” lanjutnya.

Baca juga : Snack Video Berdonasi Lewat Tagar Pengguna

“Kami akan terus menginspirasi keluarga Indonesia dengan menghadirkan menu “Masako®” yang sehat dan lezat melalui Dapur Umami® (www.dapurumami.com), di mana Anda juga dapat melihat tips dan saran penyajiannya. Media sosial @asli_masako juga tersedia untuk update informasi terbaru." Tambah Putri.

Sebagai tambahan, Produk-produk “Masako” sudah bisa dengan mudah didapatkan karena telah hadir diberbagai tempat yang dekat dengan Anda seperti pasar tradisional, supermarket, dan e-commerce Official Store Ajinomoto di Tokopedia, Bukalapak, Lazada, dan Shopee. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.