Dark/Light Mode

WTP Ke-12 Sejak Tahun 2007

Kementerian BUMN Raih WTP, Bukti Pengelolaan Keuangan Sangat Hati-hati

Rabu, 24 Juli 2019 12:33 WIB
Menteri BUMN Rini Soemarno (tengah) menerima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK atas Laporan Keuangan Kementerian BUMN Tahun 2018 dari Anggota III BPK, Achsanul Qosasi (Foto: Humas BUMN)
Menteri BUMN Rini Soemarno (tengah) menerima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK atas Laporan Keuangan Kementerian BUMN Tahun 2018 dari Anggota III BPK, Achsanul Qosasi (Foto: Humas BUMN)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk Laporan Keuangan Kementerian BUMN Tahun 2018. Raihan tersebut merupakan ke-12 kalinya sejak 2007.

Laporan Hasil Pemeriksaan BPK atas Laporan Keuangan Kementerian BUMN Tahun 2018 itu diserahkan Anggota III BPK Achsanul Qosasi kepada Menteri BUMN Rini Soemarno, didampingi para pejabat Eselon I di Gedung BPK, Jakarta, Selasa (23/7).

Baca juga : Wapres Berikan Penghargaan Kepala Daerah Terhebat

Rini mengucapkan apresiasinya kepada BPK yang telah memberikan opini WTP kepada Kementerian BUMN. Prestasi ini membuktikan pengelolaan anggaran di kementerian ataupun BUMN menerapkan good corporate governance (GCG) dengan baik.

“Selama ini, BUMN sangat hati-hati dalam pengelolaan anggaran. Kami telah membuktikan bahwa pengelolaan keuangan di Kementerian BUMN dilakukan sesuai peraturan perundangan-undangan dan standar akuntansi pemerintahan,” ujar Rini.

Baca juga : Imam Nahrawi Penuhi Panggilan Sidang

Ia menambahkan, raihan opini WTP yang ke-12 ini menjadi kerja keras bersama seluruh stakeholder yang berada di seluruh lingkungan Kementerian BUMN. Mulai dari jajaran Kementerian BUMN, serta direksi dan komisaris yang ikut membantu terwujudnya predikat opini tersebut.

"Pencapaian ini juga dapat menjadi motivasi bagi seluruh insan BUMN, untuk terus menjaga dan meningkatkan kualitas akuntabilitas pengelolaan keuangan ke depan," ungkap Rini. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.