Dark/Light Mode

Akun Twitter Di-hack, Wamenag Zainut Tauhid Lapor Polisi

Minggu, 27 Oktober 2019 18:48 WIB
Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi (Foto: Istimewa)
Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Di jagat medsos, beredar tangkapan layar akun Twitter pribadi milik Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi,  memberikan tanda like untuk konten pornografi.

Zainut menegaskan, peristiwa itu terjadi lantaran akunnya telah diretas oleh orang yang tak bertanggung jawab.

Baca juga : Peretas Situs Kemendagri Ditangkap, Mendagri Apresiasi Kepolisian

"Saya ingin menginformasikan bahwa postingan yang melanggar kesusilaan tersebut terjadi, karena akun twitter saya diretas orang yang tidak bertanggung jawab, yang kemudian menyisipkannya ke konten pornografi," kata Zainut melalui pesan singkatnyakepada wartawan, Minggu (27/10).

Ia menjelaskan, selama ini media sosial atas nama dirinya dikelola Tim Media yang diketuai Sya'ron Mubarok. Dia sendiri tahu adanya insiden tersebut, dari admin yang melapor kepadanya, bahwa ada seseorang yang meng-hack akun Twitter tersebut.

Baca juga : Anak Jokowi Berbisnis, Anak Maruf Berpolitik

"Jadi, akun saya diretas. Saya juga tidak pernah me-like konten porno di Twitter," ujarnya.

Atas kejadian tersebut, Zainut dan tim telah melaporkan insiden peretasan ini ke Polda Metro Jaya. Ia tak terima karena peretasan dan fitnah ini telah merusak nama baiknya. [DNU

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.