Dark/Light Mode

Menkes BGS Puji Program KBS Pemprov Bengkulu

Kamis, 11 Maret 2021 21:05 WIB
Menkes Budi Gunadi Sadikin pada acara peluncuran Program KBS. (Foto : Antara)
Menkes Budi Gunadi Sadikin pada acara peluncuran Program KBS. (Foto : Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Upaya Pemprov Bengkulu memberikan jaminan perlindungan kesehatan kepada warga miskin melalui program Kartu Bengkulu Sehat (KBS) mendapat apresiasi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.

Budi Sadikin siap mendukung program KBS yag mengakomodir warga miskin yang belum terdaftar dalam program Jaminan Kesehatan Masyarakat - Kartu Indonesia Sehat (JKN - KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Program Keluarga Harapan (PKH).

"Inisiatif Pak Gubernur menggunakan APBD untuk bisa memberikan jaminan kesehatan masyarakat kurang mampu yang belum terjangkau oleh program pemerintah pusat, buat saya itu penting dan saya mendukung sekali," kata Budi saat menghadiri peluncuran program KBS di Kampus Poltekes Kemenkes Bengkulu, Kamis.

Baca juga : Menaker Ida Fauziyah Buka Program Pelatihan Kerja Di Solo

Namun Menkes meminta Pemprov Bengkulu memastikan data warga penerima manfaat program KBS ini agar tidak terjadi tumpang tindih dengan program pemerintah lainnya supaya penyalurannya tepat sasaran.

"Saya rasa rekonsiliasi data itu penting supaya orang yang menerima memang membutuhkan, jangan sampai pemerintah berikan bantuan tapi itu bukan ke sasarannya," ujar Budi.

Sementara itu, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyatakan program KBS ini akan menyasar sekitar 33.743 warga miskin yang tersebar di 10 kabupaten dan kota d Provinsi Bengkulu.

Baca juga : Kenali Program THT Dan Pensiun Taspen

Rinciannya, di Kabupaten Kaur sebanyak 2.302 peserta, Bengkulu Selatan 2.951 peserta, Seluma 3.808 peserta, Kota Bengkulu 6.119 peserta.

Kemudian di Kabupaten Bengkulu Tengah sebanyak 2.068 peserta, Bengkulu Utara 4.853 peserta, Kepahiang 2.697 peserta, Rejang Lebong 4.843 peserta, Lebong 1.884 peserta dan Mukomuko 2.218 peserta.

Rohidin berharap program yang dibiayai APBD Provinsi Bengkulu ini bisa memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat kurang mampu, khususnya belum mendapatkan bantuan sosial dan kesehatan dari pemerintah pusat.

Baca juga : Masyarakat Baduy Harapkan Program Kemensos Terus Berjalan

"Saya minta para bupati dan wali kota menyiapkan data yang akurat supaya yang mendapatkan program KBS ini memang layak dan pantas," demikian Rohidin dilansir Antara. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.